Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jerit Kritik Bernardo Tavares untuk Wasit Liga 1 di Tengah Pesta PSM

Kompas.com - 17/04/2023, 11:00 WIB
Suci Rahayu,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

PAREPARE, KOMPAS.com – Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares, sangat vokal dan cukup konsisten dalam mengkritik kinerja wasit sepanjang musim Liga 1 2022-2023 bergulir.

Kritik juga dilontarkan Bernardo Tavares pada pertandingan pekan ke-34 Liga 1 antara PSM vs Borneo FC di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Minggu (16/4/2023) kemarin.

PSM berhasil menutup kompetisi dengan manis. Mereka menang 3-0 atas Borneo FC dan menggelar selebrasi juara Liga 1 2022-2023. 

Tapi, nyatanya hal itu tak mencegah Bernardo Tavares untuk mengkritik kepemimpinan wasit.  

Bernardo Tavares menyayangkan kualitas wasit yang bertugas di Liga 1. Ia mengatakan, atmosfer bagus sepak bola Indonesia seharusnya diimbangi dengan kinerja wasit yang profesional dan berkualitas.

“Indonesia punya atmosfer sepak bola yang sangat bagus, pemain bagus, industri sepak bola yang bagus. Tapi, Indonesia punya kekurangan paling terlihat, itu wasit-wasit yang memimpin liga,” ujarnya.

Baca juga: Cerita di Ruang Ganti PSM, Tak Pernah Bicarakan Target Juara

Ia mengaku memiliki kesan kurang menyenangkan dengan wasit yang memimpin laga PSM vs Borneo FC, Thoriq Alkatiri. Padahal sang pengadil bersangkutan memiliki catatan sebagai salah satu wasit berlisensi FIFA terbaik di Indonesia.

Bernardo Tavares merasa selalu dirugikan saat timnya harus melakoni pertandingan yang dipimpin sang wasit.

“Lihat wasit yang memimpin kami hari ini. Di Samarinda wasit ini memimpin dengan sangat jelek. Baru-baru ini juga di Madura, wasit ini memimpin dengan performa jelek,” ucap pelatih asal Portugal itu.

Bernardo Tavares menegaskan dirinya mencoba bersikap fair alias tidak berat sebelah dalam mengkritik kinerja wasit.

Tak peduli PSM menang atau kalah, ia mengaku akan tetap melontarkan kritik apabila wasit dirasanya tidak bekerja profesional.

Hal ini menurutnya perlu dilakukan untuk membawa kualitas sepak bola Indonesia ke arah yang lebih baik.

“Kami baru saja juara, mungkin kalian akan bilang saat kami kalah permasalahkan wasit. Tapi, tidak, di saat juara pun kami akan menyampaikan,” tutur pelatih berlisensi UEFA Pro tersebut.

Baca juga: Kebanggaan PSM Akhiri Dahaga 23 Tahun Usai Tertunda pada 2018

“Penyakit dari sepak bola Indonesia adalah kepemimpinan wasit. Ini harus dibenahi betul-betul, makanya saya minta tolong siapa pun yang punya kekuasaan untuk mengubah ini. Ubah, karena ini akan memajukan sepak bola Indonesia,” kata Bernardo Tavares.

Ekspresi pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares saat protes ke wasit garis saat pertandingan pekan ke-26 Liga 1 2022-2023 melawan Persebaya Surabaya yang berakhir dengan skor 0-1 di Stadion Gelora Joko Samudro Gresik, Jumat (24/2/2023) sore. Terbaru, Bernardo Tavares mengkritik wasit dan tim tamu setelah PSM menang atas Persis Solo pada Minggu (5/3/2023).KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Ekspresi pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares saat protes ke wasit garis saat pertandingan pekan ke-26 Liga 1 2022-2023 melawan Persebaya Surabaya yang berakhir dengan skor 0-1 di Stadion Gelora Joko Samudro Gresik, Jumat (24/2/2023) sore. Terbaru, Bernardo Tavares mengkritik wasit dan tim tamu setelah PSM menang atas Persis Solo pada Minggu (5/3/2023).

Perbaikan kinerja wasit disebutnya juga penting untuk mentalitas pemain-pemain Indonesia.

Bernardo Tavares menilai kinerja kurang tegas wasit akan membuat pemain merasa tak masalah melakukan pelanggaran keras.

Jika hal itu tidak dibenahi, pemain Indonesia bisa kaget dengan keputusan wasit di luar negeri yang cenderung lebih tegas.

“Pemain-pemain Indonesia dipimpin wasit-wasit Indonesia, jika terbiasa dengan hal ini mereka terbiasa tidak diberi peringatan kartu kuning dengan tekel berbahaya. Tapi, wasit di luar menghukum lebih tegas lagi,” ujar Bernardo Tavares menutup.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com