Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi Leicester Vs Chelsea: Skor Akhir dan Susunan Pemain

Kompas.com - 11/03/2023, 07:18 WIB
Ahmad Zilky,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Leicester City akan menjamu Chelsea dalam pekan ke-27 Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris 2022-2023.

Laga Leicester vs Chelsea dalam jadwal Liga Inggris diselenggarakan di Stadion King Power pada Sabtu (11/3/2023) mulai pukul 22.00 WIB.

Adapun informasi mengenai prediksi Leicester vs Chelsea di Premier League bakal tersedia di akhir artikel ini.

Jelang laga melawan Leicester, Graham Potter selaku pelatih mengungkapkan kondisi tiga pemainnya, Reece James, Pierre-Emerick Aubameyang, dan Raheem Sterling.

Baca juga: Jadwal Liga Inggris: Bournemouth Vs Liverpool, Leicester Vs Chelsea

“Reece tengah sakit, jadi dia tidak berlatih hari ini. Ia juga tidak bisa tampil dalam pertandingan besok (melawan Leicester),” kata Potter dikutip dari situs resmi Chelsea.

“Raheem Sterling memiliki masalah hamstring. Jadi, dia diragukan bisa bermain besok,” ucap Potter soal kondisi Sterling.

“Aubameyang mampunyai sedikit masalah di punggungnya. Dia bakal melewatkan pertandingan itu,” tambah dia.

Pelatih asal Inggris itu lantas mengatakan bahwa Mykhailo Mudryk berkesempatan untuk bermain saat Chelsea bersua Leicester.

“Mykhailo adalah pemain yang sangat dipercaya, dia sudah beradaptasi. Setiap hari dia semakin kuat,” ucap Potter.

Baca juga: Kata Havertz soal Insiden Penalti Chelsea: Saya Sedikit Gugup...

“Jadi, dia bakal masuk ke dalam skuad Chelsea besok dan ada potensi akan bermain,” ungkap mantan pelatih Brighton itu.

Sementara itu, Graham Potter menjelaskan bahwa N’Golo Kante belum bisa membela Chelsea karena belum sepenuhnya pulih dari cedera hamstring yang diderita sejak Agustus 2022 lalu.

“N’Golo tidak bakal masuk skuad. Ia masih membutuhkan banyak waktu untuk pulih,” ucap Graham Potter.

“Kami ingin dia bermain saat melawan Everton, tetapi sayangnya tidak untuk pertandingan besok,” katanya.

Prediksi skor Leicester vs Chelsea

  • Leicester 0-1 Chelsea (Sport Mole)
  • Leicester 1-2 Chelsea (WhoScored)
  • Leicester 1-2 Chelsea (SofaScore)

Prediksi susunan pemain Leicester vs Chelsea

Leicester: 1-Danny Ward; 21-Ricardo Pereira, 15-Harry Souttar, 3-Wout Faes, 27-Timothy Castagne; 22-Kiernan Dewsbury-Hall, 24-Nampalys Mendy; 37-Tete, 10-James Maddison, 26-Dennis Praet; 14-Kelechi Iheanacho.

Chelsea: 1-Kepa Arrizabalaga; 33-Wesley Fofana, 26-Kalidou Koulibaly, 4-Benoit Badiashile; 24-Reece James, 5-Enzo Fernandez, 8-Mateo Kovacic, 21-Ben Chilwell; 17-Raheem Sterling, 29-Kai Havertz, 11-Joao Felix.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com