KOMPAS.com - Timnas U20 Indonesia luput dari daftar tim yang lolos ke perempat final atau 8 besar Piala Asia U20 2023.
Timnas U20 Indonesia tak bisa melanjutkan perjuangan ke 8 besar Piala Asia U20 2023 seusai finis di peringkat ketiga klasemen Grup A.
Tim berjulukan Garuda Muda itu menempati peringkat ketiga klasemen Grup A Piala Asia U20 2023 dengan torehan empat poin dari tiga laga.
Mereka memetik poin terakhir setelah bermain imbang pada laga kontra tuan rumah Uzbekistan, Selasa (7/3/2023) malam WIB.
Baca juga: Hasil Timnas U20 Indonesia Vs Uzbekistan 0-0, Perjuangan Garuda Terhenti di Fase Grup
Laga timnas U20 Indonesia vs Uzbekistan yang digelar di Stadion Istiqlol itu berakhir dengan skor 0-0.
Indonesia menjadi satu-satunya tim di Grup A Piala Asia U20 2023 yang mampu menahan imbang tuan rumah Uzbekistan.
Kendati demikian, Indonesia belum mampu meraih hasil yang dibutuhkan untuk melaju ke perempat final Piala Asia U20 2023.
Indonesia tetap tertahan di peringkat ketiga seusai bermain imbang dan memetik satu poin dari laga kontra Uzbekistan.
Baca juga: Klasemen Akhir Piala Asia U20 2023: Indonesia Posisi 3, Gugur Setelah Berjuang
Anak-anak asuh Shin Tae-yong finis di bawah Irak yang juga mengantongi empat poin dari tiga laga.
Irak berada di atas Indonesia karena unggul selisih gol.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.