Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Skenario Persib Bandung Kudeta PSM Makassar di Puncak Klasemen

Kompas.com - 07/03/2023, 23:23 WIB
Adil Nursalam,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persib Bandung yang berada di posisi kedua klasemen Liga 1 2022-2023 dengan 52 poin, belum menyerah mengejar ketinggalan 10 poin dari pemuncak klasemen PSM Makassar

Secara matematis, peluang Persib juara sebenarnya masih terbuka. Tetapi ada syarat dan beberapa skenario yang rumit. 

Jika Persib menang dalam delapan pertandingan tersisa musim ini, termasuk dua laga tunda kontra Bhayangkara FC dan Persija Jakarta, maka total poin yang dikumpulkan adalah 76. 

Maung Bandung, julukan Persib, bisa naik ke puncak apabila PSM asuhan Bernardo Tavares  harus terpeleset paling sedikit dua kali dalam sisa enam pertandingan. 

Juku Eja diketahui akan melakoni empat partai tandang dan dua laga kandang. 

Baca juga: Prediksi Persib Bandung Vs Persik Kediri, Skuad Luis Milla Punya Beban

Bagi Pelatih Persib Luis Milla, PSM adalah salah satu tim yang mampu mengarungi musim Liga 1 2022-2023 dengan baik. 

Mereka mampu konsisten dalam setiap pertandingan dan sulit dikalahkan. 

Segala kemungkinan memang bisa terjadi. Milla memilih terus berjuang habis-habisan hingga peluang Persib juara ditutup oleh PSM dalam sisa laga ke depan. 

“Mengenai perbedaan poin dengan PSM, menurut opini saya mereka memang mengarungi musim dengan baik,” ujar Milla. 

“Tapi kami berencana terus bekerja dan berjuang untuk bisa meraih kemenangan hingga secara matematis peluang kami untuk juara ditutup oleh PSM,” ungkap Milla. 

Baca juga: Persib Bandung Vs Persik Kediri : Teja Paku Alam Dilarang Tampil

Sebagai pelatih, Milla akan menularkan semangatnya agar pemain bekerja keras, maksimal mengeluarkan kemampuan terbaik. 

Tidak ada putus asa dalam kamus Luis Milla. Maung Bandung belum selesai, perjuangan akan berlanjut.

“Saya sebagai pelatih tim Persib akan berusaha menularkan karakter kepada pemain untuk terus bekerja keras dan memenangi seluruh laga tersisa,” paparnya. 

Baca juga: Tertinggal 10 Poin dari PSM, Belum Saatnya Persib Menyerah

Terdekat, Persib akan melakoni pekan ke-29 Liga 1 2022-2023 versus Persik Kediri pada Rabu (8/3/2023) di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor. 

Sementara itu, PSM Makassar akan tandang ke markas Persikabo 1973 pada Kamis (9/3/2023). 

Persib harus menang atas Persik. Dengan demikian, mereka terus memberikan tekanan kepada PSM agar terjatuh dan mengambil kesempatan memangkas jarak poin. 

“Sambil berharap ada kesempatan untuk menjadi juara, rencananya kami ingin terus bertarung di setiap laga dengan mendapatkan tiga poin, kami harus terus memberikan tekanan kepada PSM,” ujar Milla. 

Klasemen Liga Indonesia

No Klub D M S K -/+ P
1
PSM
28 18 8 2 31 62
2
Persib
26 16 4 6 11 52
3
Persija Jakarta
26 15 6 5 15 51
4
Bali United
28 14 5 9 19 47
5
Madura United
29 13 6 10 4 45
Klasemen selengkapnya

Keterangan:
No: Peringkat
D: Dimainkan
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
-/+: Selisih Gol
P: Poin
*Update terakhir Selasa (7/03/2023) pukul 19:35 WIB

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com