Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Derita Persebaya, Dua Laga Beruntun Kebobolan Gol Bunuh Diri

Kompas.com - 25/02/2023, 17:20 WIB
Suci Rahayu,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

GRESIK, KOMPAS.com – Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, angkat bicara terkait kegagalan anak asuhnya mengalahkan PSM pada pekan ke-26 Liga 1 2022-2023.

Hasil Persebaya vs PSM di Stadion Gelora Joko Samudro Gresik, Jumat (24/2/2023) sore kemarin menunjuk skor 0-1.

Gol kemenangan PSM Makassar tercipta karena aksi bunuh diri kapten Persebaya, Alwi Slamat. Sang kapten Bajul Ijo gagal mengantisipasi umpan silang striker PSM, Everton Nascimento.

Hasil tersebut menjadi kekalahan kedua beruntun yang diderita Persebaya, setelah sebelumnya mereka takluk 0-4 dari Bali United.

Baca juga: Hasil Persebaya Vs PSM: Gol Bunuh Diri Antar Juku Eja Menang 1-0

Langkah Persebaya menuju pemenuhan target finis tiga besar pada akhir musim pun menjadi semakin berat.

Apalagi, dalam dua laga terakhir Bajul Ijo selalu kebobolan oleh gol bunuh diri. Sebagai catatan, ketika kalah 0-4 dari Bali United, Rizky Ridho juga mencetak gol ke gawang sendiri

Aji Santoso tidak ingin kesalahan yang sama kembali terulang saat mereka bertandang ke markas RANS Nusantara FC pada laga pekan ke-27 Liga 1 2022-2023.

“Kami di dua pertandingan kebobolan, tentunya itu untuk evaluasi kami dalam memperbaiki lini belakang supaya kembali ke trek kemenangan,” ujar eks pelatih Persela Lamongan itu.

Baca juga: Kalahkan Persebaya, PSM Tegaskan Keberuntungan karena Kerja Keras

Selain gol bunuh diri, perubahan susunan pemain juga dianggap menjadi biang kekalahan Persebaya dari PSM.

Saat melawan PSM, Sho Yamamoto dan Paulo Victor diparkir di bangku cadangan pada babak pertama. Mereka baru dimainkan pada babak kedua.

Aji Santoso menjelaskan perubahaan susunan starter dilakukan karena kedua pemain asing itu masih belum benar-benar 100 persen fit.

Sho Yamamoto dan Paulo Victor lantas tak banyak memberi perubahan begitu masuk pada babak kedua laga melawan PSM.

“Keduanya kurang maksimal tapi saya bisa memahami karena mereka sudah tidak latihan bersama tim lebih dari satu minggu,” tutur Aji Santoso, pelatih berlisensi AFC Pro.

“Karena itulah saya ambil alternatif memasang pemain-pemain yang selama ini menjadi pemain pengganti, saya ubah menjadi starter. Sedangkan Sho dan Victor saya masukkan di babak kedua,” katanya lagi.

Pemain Persebaya Surabaya dan PSM Makassar saling jaga saat pertandingan pekan ke-26 Liga 1 2022-2023 yang berakhir dengan skor 0-1 di Stadion Gelora Joko Samudro Gresik, Jumat (24/2/2023) sore.KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Pemain Persebaya Surabaya dan PSM Makassar saling jaga saat pertandingan pekan ke-26 Liga 1 2022-2023 yang berakhir dengan skor 0-1 di Stadion Gelora Joko Samudro Gresik, Jumat (24/2/2023) sore.

Kegagalan meraih tiga poin membuat Persebaya masih tertahan di posisi ke-7 klasemen sementara Liga 1 2022-2023. Bajul Ijo mendulang 37 angka.

Mereka gagal merangsek ke papan atas dan memiliki jarak yang cukup jauh dengan tim penghuni posisi ketiga, yakni Persija Jakarta yang telah mengoleksi 50 poin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Liga Indonesia
Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com