Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persib Bandung Vs Arema FC, Laga Sarat Gengsi dan Tingkatkan Nilai Pemain

Kompas.com - 23/02/2023, 08:40 WIB
Suci Rahayu,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Arema FC akan menjalani laga yang tak mudah saat menghadapi Persib Bandung pada pekan ke-26 Liga 1 2022-2023 di Stadion Pakansari Cibinong Bogor, Kamis (23/2/2023) sore.

Ini akan menjadi kesempatan Arema FC untuk membalas kekalahan dari Persib Bandung di putaran pertama lalu.

Saat itu Singo Edan harus mengakui keunggulan Persib dengan skor tipis 1-2 di kandang sendiri di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang.

Dua gol Persib saat itu disumbangkan Beckham Putra dan David da Silva, sementara gol Arema FC dicetak oleh Dedik Setiawan.

Baca juga: Jadwal Liga 1 Hari Ini: Persib Bandung Vs Arema FC, Persik Kediri Tantang RANS Nusantara

Menghadapi lawan yang tengah bersaing di jalur perebutan gelar juara Liga 1 menjadi motivasi Putu Gede.

Dia kembali bertekad meneruskan tren positif Arema FC yang meraih kemenangan usai pekan lalu sukses mengandaskan perlawanan Barito Putera.

Apalagi bermain di luar Bandung dan tanpa penonton sehingga ia menilai kedua tim memiliki peluang yang sama besar untuk memenangkan pertandingan.

“Menekankan ke pemain untuk bikin sejarah karena sejarah itu harus dibuat. Jadi motivasi kalau belum pernah menang, Persib tidak main di Bandung. Jadi sama-sama main di luar, motivasi buat Arema dan pemain,” ujarnya.

Baca juga: Persib Bandung Vs Arema FC, Adilson Maringa Kian Tersisih?

Menghadapi laga prestisius dan sarat gengsi, pelatih berusia 49 tahun itu meminta Dendi Santoso dkk memiliki motivasi lebih untuk tampil fight mengejar kemenangan saat menghadapi Persib.

Meski tidak mudah karena Persib tampil konsisten sejak ditangani Luis Milla. Namun menurutnya peluang tim meraih kemenangan masih terbuka lebar.

Selain itu dengan tampil prima di laga melawan Persib, ia menilai value pemain akan meningkat karena laga Persib vs Arema FC akan menyodot perhatian pecinta sepak bola Indonesia.

Baca juga: Prediksi Persib Bandung Vs Arema FC: Susunan Pemain dan Skor Akhir

“Penting bagi pemain untuk menaikkan harga diri buat pemain. Kalau tampil baik, termotivasi ke depannya bukan tidak mungkin harga mereka meningkat,” jelas mantan pelatih PSS Sleman.

“Banyak klub berminat menggunakan jasa mereka. Mungkin salary klub juga meningkat bermula dari penampilan mereka bukan hanya melawan Persib saja tentunya,” pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com