Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi RANS Nusantara FC Vs Persib, Maung Waspada dalam Misi Menang

Kompas.com - 18/02/2023, 14:00 WIB
Adil Nursalam,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung menargetkan poin penuh menghadapi RANS Nusantara FC dalam pertandingan pekan ke-24 Liga 1 2022-2023

Laga RANS Nusantara FC vs Persib akan berlangsung Minggu (19/2/2023) sore di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor. 

Prediksi RANS Nusantara FC vs Persib, Maung Bandung berada di atas angin jika melihat daftar klasemen sementara. 

The Prestige Phoenix, julukan RANS, berada di posisi paling terakhir, paceklik kemenangan di sembilan laga adalah tren buruk yang sulit dilalui Edo Febriansah dkk. 

Baca juga: Persib Vs RANS Nusantara FC, David da Silva Ingin Maung Bandung Bangkit

RANS Nusantara FC juga tengah dalam masa transisi pergantian pelatih dari Rahmad Darmawan ke tangan Rodrigo Santana. 

Persib yang sedang dalam misi bangkit seusai dijungkalkan PSM akan mengerahkan seluruh tenaganya guna menempel ketat sang pemuncak klasemen. 

Penyerang Persib Ezra Walian tak mau menganggap enteng lawan, meski RANS berada di posisi juru kunci, tetapi Ezra cs tak mau menurunkan kewaspadaan. 

"Kami menatap setiap lawan dengan serius. Meski mereka berada di papan bawah atau papan atas klasemen, semua sama," kata Ezra. 

Baca juga: Peran Penting Dedi Kusnandar di Persib Era Luis Milla

"Kami harus memenangi pertandingan dan meraih tiga poin. Jadi, tidak peduli siapa lawannya, kami harus bisa meraih poin penuh," tuturnya.

"Kami tidak melihat lawannya dan kami hanya melihat ke tim sendiri, kami ingin menjadi juara, jadi kami harus menang," tekad pemain bernomor punggung 30 ini. 

Sementara itu, pimpinan tops skor Liga 1 2022-2023 David da Silva menilai RANS punya potensi mengadang Persib yang sedang memburu PSM di posisi teratas. 

Persib yang mengoleksi 46 poin, sementara tertinggal empat poin dari PSM di puncak klasemen dengan 50 poin dari 24 laga. 

Baca juga: Klasemen Liga 1 2022-23: Persija Gagal Lengserkan PSM di Puncak dan Diancam Persib

DDS akan tetap fokus kepada persiapan tim, hanya kemenangan yang bisa menjaga asa Maung Bandung berada di jalur juara. 

"Mereka memang sedang dalam fase yang kurang bagus, tetapi kami juga harus menaruh respek kepada tim yang akan dihadapi," ungkap DDS. 

"Kami harus tetap fokus dan bermain seperti pertandingan lainnya karena kemenangan akan diganjar dengan tiga poin. Kami harus memastikan bisa meraih hasil yang bagus dan juga fokus selama 90 menit agar bisa memenangi pertandingan," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com