Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dani Alves Ditahan, Keterangan Saksi Kian Memberatkan

Kompas.com - 04/02/2023, 12:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber Marca

KOMPAS.com - Mantan bek Barcelona Dani Alves masih menjalani masa penahanan terkait kasus pelecehan seksual yang dituduhkan kepadanya.

Kini, posisi Dani Alves semakin tersudut menyusul adanya pernyataan dari saksi korban kepada hakim yang bertugas dalam kasus tersebut.

Para saksi yang dimaksud merupakan sepupu dan teman dari sang korban. Mereka dilaporkan ada bersama korban ketika tindak pelecehan seksual yang dituduhkan kepada Dani Alves terjadi.

Adapun Dani Alves dituduh melakukan pelecehan seksual ketika berada di salah satu klub malam di Barcelona pada 30 Desember lalu.

Baca juga: Kehidupan Dani Alves di Penjara, Sudah Main Sepak Bola bareng Tahanan

Korban yang mengadukan Dani Alves disebut telah memberikan pernyataan terkait detail atau kronologi terjadinya tindak pelecehan seksual tersebut.

Lalu, para saksi yang berbicara di depan hakim, mendukung cerita korban.

Para saksi pun mengklaim bahwa Dani Alves juga sempat mendekati mereka ketika sedang minum-minum di area VIP.

Berdasarkan laporan Marca, pernyataan itu telah dibenarkan oleh pelayan yang menyajikan menuman kepada para saksi dan korban.

Baca juga: Dani Alves Dipenjara: Bukti Tato Sudutkan Legenda Barcelona

Ekspresi pemain Pumas Dani Alves saat bertanding melawan Atlas di Stadion Jalisco, Guadalaraja, Meksiko, 4 September 2022. Terkini, Dani Alves dilaporkan masuk penjara karena kasus pelecehan seksual.AFP/ULISES RUIZ Ekspresi pemain Pumas Dani Alves saat bertanding melawan Atlas di Stadion Jalisco, Guadalaraja, Meksiko, 4 September 2022. Terkini, Dani Alves dilaporkan masuk penjara karena kasus pelecehan seksual.

Sederet keterangan tersebut kian memberatkan posisi Dani Alves yang kini masih mendekam di penjara.

Dani Alves mulai menjalani masa penahanan di Brians 1, Sant Esteve Sesrovires, Spanyol, pada 20 Januari 2023.

Hakim memerintahkan penahanan karena melihat Dani Alves sebagai sosok yang berpotensi besar melarikan diri.

Hal tersebut tak lepas dari faktor finansial dan fakta bahwa Dani Alves sedang berkarier di Meksiko bersama klub Pumas.

Baca juga: Dani Alves Bosan dan Tertekan, Tuntutan Ganti Rugi Rp 74 Miliar Masuk E-mail

Selain itu, Dani Alves dikhawatirkan pulang ke Brasil, negara yang tidak memiliki perjanjian ekstradisi dengan Spanyol.

Setelah beberapa hari menjalani masa penahanan, Dani Alves dipindahkan ke Brians 2, sebuah kompleks tahanan yang lebih kecil dari sebelumnya.

Departemen kehakiman setempat menjelaskan bahwa pemindahan ini dilakukan untuk menjamin keselamatan Dani Alves. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com