Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Live Streaming Vietnam Vs Indonesia di Leg 2 Semifinal Piala AFF, Kickoff 19.30 WIB

Kompas.com - 09/01/2023, 18:10 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Sumber VN Express

KOMPAS.com - Timnas Indonesia akan kembali berjuang pada leg kedua semifinal Piala AFF 2022 kontra Vietnam.

Leg kedua semifinal Piala AFF 2022 Vietnam vs Indonesia bakal berlangsung di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, dan bisa disaksikan melalui live streaming pada Senin (9/1/2023) mulai pukul 19.30 WIB.

Adapun informasi terkait link live streaming Vietnam vs Indonesia pada leg kedua semifinal Piala AFF 2022 tersaji di akhir artikel ini.

Sebelumnya, Indonesia dan Vietnam telah melakoni leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, pada Jumat (6/1/2023).

Baca juga: Semifinal Piala AFF 2022, Prediksi Luis Milla soal Leg Kedua Vietnam Vs Indonesia 

Indonesia selaku tim tuan rumah belum berhasil memetik kemenangan meski memiliki sederet peluang dalam laga tersebut.

Anak-anak asuh Shin Tae-yong harus rela mengakhiri pertandingan dengan skor kacamata alias 0-0.

Meski belum berhasil meraih kemenangan, Indonesia masih memiliki peluang untuk melaju ke final Piala AFF 2022.

Skuad Garuda berpeluang mengamankan tiket final ketika melakoni leg kedua semifinal Piala AFF 2022 di Vietnam.

Baca juga: Prediksi Skor Vietnam Vs Indonesia pada Leg 2 Semifinal Piala AFF 2022

Timnas Indonesia akan lolos ke partai puncak jika mampu memenangi leg kedua, berapa pun skornya.

Skuad Garuda juga akan melaju ke final apabila bermain imbang dengan skor 1-1, 2-2, 3-3, dan seterusnya.

Skor imbang seperti itu bisa mengantarkan Indonesia ke final karena Piala AFF kali ini menerapkan aturan gol tandang.

Lalu, apabila leg kedua kembali berakhir imbang 0-0 pada waktu normal, Indonesia dan Vietnam harus melanjutkan perjuangan hingga babak tambahan waktu atau extra time.

Baca juga: Vietnam Vs Indonesia: Jordi Amat Percaya, Penyerang Garuda Akan Buktikan

Adapun adu penalti akan menjadi penentu terakhir jika kedua tim belum mencetak gol hingga babak tambahan waktu usai.

Timnas Indonesia memasang target tinggi ketika menjadi tim tamu pada leg kedua kontra Vietnam.

Shin Tae-yong selaku pelatih mengatakan bahwa anak-anak asuhnya akan berusaha memetik kemenangan pada waktu normal.

"Kami memiliki peluang untuk menang. Kami di sini untuk menang. Para pemain dan seluruh tim telah mempersiapkan diri dengan baik untuk pertandingan," ucap Shin Tae-yong.

Baca juga: Vietnam Vs Indonesia: STY Hanya Ingin 90 Menit, Garuda Datang untuk Menang!

Di sisi lain, Vietnam selaku tim tuan rumah juga memiliki ambisi besar untuk memenangi pertandingan.

Pelatih timnas Vietnam Park Hang-seo akan berpisah dengan skuad The Golden Star Warriors setelah Piala AFF 2022. 

Park Hang-seo tak ingin leg kedua semifinal Piala AFF 2022 menjadi saat-saat terakhirnya bersama timnas Vietnam.

Pelatih asal Korea Selatan itu masih ingin mendampingi timnas Vietnam hingga partai puncak.

"Jika saya menang, saya memiliki dua (pertandingan) final lagi untuk dimainkan," kata Park Hang-seo, dikutip dari VN Express.

Baca juga: Vietnam Vs Indonesia: Klok Kritik Rumput My Dinh, Jordi Amat Tak Masalah

"Saya tak ingin mengucapkan selamat tinggal kepada tim dengan kalah di semifinal. Kami akan berusaha bermain sebaik mungkin," ujar Park Hang-seo.

Link Live Streaming Vietnam Vs Indonesia

Leg kedua Vietnam vs Indonesia bisa disaksikan melalui layanan live streaming Piala AFF 2022 di RCTI+.

Klik tautan berikut untuk menyaksikan leg 2 Vietnam vs Indonesia >>> LINK.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com