Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Semifinal Piala AFF 2022, Park Hang-seo Bicara Kualitas Indonesia

Kompas.com - 03/01/2023, 23:22 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Pelatih Vietnam Park Hang-seo mengakui bahwa timnas Indonesia adalah lawan yang tangguh untuk timnya. Kedua tim akan bertemu di semifinal Piala AFF 2022.

Park Hang-seo baru saja mendampingi Vietnam bertanding melawan Myanmar pada matchday terakhir Grup B Piala AFF 2022.

Laga Vietnam vs Myanmar digelar di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam, Selasa (3/1/2023). Hasilnya, Vietnam menang 3-0.

Tiga gol kemenangan The Golden Star Warriors dicetak oleh Kyaw Zin Lwin (8' -bd), Nguyen Tien Linh (27'), dan Chau Ngoc Quang (72').

Kemenangan itu memastikan Vietnam lolos ke semifinal Piala AFF 2022 dengan status sebagai juara Grup B.

Baca juga: Indonesia ke Semifinal, Shin Tae-yong Tantang Park Hang-seo

Vietnam mengantongi 10 poin dari empat laga, unggul satu angka dari Malaysia yang finis di posisi kedua klasemen Grup B.

"Kami menjadi juara grup. Saya ingin berterima kasih kepada para pemain atas upaya terbaik mereka dalam empat pertandingan terakhir," kata pelatih Vietnam Park Hang-seo selepas laga Vietnam vs Myanmar, dikutip dari Bongda24h.

"Hanya laga ketiga (vs Singapura) saja yang tak sesuai harapan. Namun, pertandingan itu digelar di lapangan sintetis, risiko cederanya lebih tinggi," imbuh Park Hang-seo.

Di semifinal, Vietnam akan bertemu dengan runner-up Grup A, yakni timnas Indonesia.

Park Hang-seo mengakui bahwa timnas Indonesia adalah lawan yang tangguh buat pasukannya.

Baca juga: Jadwal Semifinal Piala AFF 2022: Indonesia Vs Vietnam, Malaysia Vs Thailand

Di mata Park Hang-seo, skuad Garuda kini telah banyak berkembang, baik dari segi fisik maupun taktik.

"Tahun lalu Indonesia masuk final Piala AFF. Belakangan ini banyak perubahan yang mereka alami," kata Park Hang-seo.

"Indonesia memiliki banyak pemain naturalisasi yang bagus. Kekuatan fisik, teknik, dan taktik mereka juga sangat bagus. Ini memang lawan yang tangguh," imbuh pelatih asal Korea Selatan itu.

Semifinal Piala AFF 2022 akan digelar dalam dua pertemuan. Leg pertama dihelat pada 6-7 Januari, sedangkan leg kedua pada 9-10 Januari.

Dengan status juara grup, Vietnam akan bertandang lebih dulu ke markas timnas Indonesia pada leg pertama.

Baca juga: Klasemen Akhir Piala AFF 2022, Malaysia Gusur Singapura dan Temani Vietnam

Laga Indonesia vs Vietnam pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022 rencananya bakal diselenggarakan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (6/1/2023).

Park Hang-seo optimistis Vietnam bisa meraup hasil bagus pada leg pertama meski bermain di kandang tim Merah Putih.

"Saat bermain tandang, akan selalu ada banyak tekanan. Itu jelas, tetapi kami memiliki pengalaman dan kemampuan untuk mengatasi tekanan," kata Park Hang-seo.

"Indonesia adalah lawan yang sulit tapi saya yakin kami bisa menang," tutur Park Hang-seo memungkasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com