Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebelum Piala Dunia 2022, Pelatih Maroko Walid Regragui Belajar dari Webinar Arteta

Kompas.com - 15/12/2022, 20:40 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber TalkSport

KOMPAS.com - Sebuah tangkapan layar yang beredar di media sosial memperlihatkan pelatih timnas Maroko, Walid Regragui, mengikuti webinar di Zoom yang diadakan pelatih Arsenal, Mikel Arteta.

Dikutip dari talkSPORT pada Rabu (14/12/2022), webinar tahun 2021 itu bertema kelas taktikal.

Di webinar tersebut, Arteta menjelaskan filosofi kepelatihan dan keahlian taktisnya dengan mencontohkan kemenangan 2-0 Arsenal di semifinal Piala FA atas Manchester City tahun 2020.

Baca juga: Perancis Vs Maroko: Cinta Regragui pada Negeri Kedua Tak Akan Berubah

Akun Twitter @eurofootcom mengunggah gambar Regragui sedang memperhatikan penjelasan Arteta.

Saat itu Regragui belum menjadi pelatih Maroko, dia masih menakhodai klub Wydad AC di liga domestik.

Setahun berlalu, roda nasib membawa Regragui ke turnamen Piala Dunia 2022. Ia mengharumkan nama Maroko dengan menjadikan Singa Atlas tim Afrika pertama yang menembus semifinal.

Maroko bahkan mencatatkan hasil-hasil mengejutkan seperti mengalahkan Belgia di penyisihan grup, menyingkirkan Spanyol di 16 besar, dan menundukkan Portugal dalam babak perempat final.

Baca juga: Perjalanan Hebat Maroko di Piala Dunia 2022, Kisah Seumur Hidup

Mikel Arteta lalu memuji hasil kerja Regragui benar-benar luar biasa.

Saat konferensi pers pasca-laga persahabatan Arsenal vs AC Milan yang dimenangi The Gunners dengan skor 2-1 pada Selasa (13/12/2022), Arteta melontarkan pujian untuk Regragui.

“Dampak yang dia berikan, dia berjasa besar bagi mereka."

“Apa yang dia lakukan luar biasa, dan apa yang dia transmisikan sangat bagus."

“Dan hal yang sangat positif bagi sepak bola dunia untuk tim Afrika di atas panggung. Mereka salah satu dari empat tim yang sangat terpilih di Piala Dunia ini.”

Reragui juga dipuji atas pertahanan Maroko yang kebobolan sekali sebelum semifinal di Qatar, itu pun melalui gol bunuh diri dalam kemenangan 2-1 atas Kanada.

Namun, keajaiban Maroko selesai setelah kalah 0-2 lawan Perancis di semifinal, Kamis (15/12/2022) dini hari WIB.

Baca juga: Kisah Maroko Lebih Berharga daripada Juara Piala Dunia

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com