Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Siaran Langsung Semifinal Piala Dunia 2022: Argentina Vs Kroasia, Perancis Vs Maroko

Kompas.com - 12/12/2022, 11:20 WIB
Jason Timothy Yudha ,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ajang akbar Piala Dunia 2022 sudah memasuki babak semifinal.

Babak semifinal Piala Dunia 2022 akan memuat dua laga, yakni Argentina vs Kroasia dan Perancis vs Maroko.

Duel Argentina vs Kroasia akan menjadi pertandingan pembuka rangkaian semifinal Piala Dunia 2022.

Laga tersebut akan digelar di Stadion Ikonik Lusail, Qatar, Rabu (14/12/2022) pukul 02.00 dini hari WIB.

Dilansir dari Sporting News, kedua tim telah bertemu sebanyak lima kali, yakni pada 1994, 1998, 2006, 2014, dan 2018.

Baca juga: Inggris Gagal Raih Trofi Piala Dunia 2022, Bawa Pulang Kucing Qatar

Berdasarkan lima pertandingan tersebut, Kroasia berhasil mencetak lebih banyak gol daripada Argentina. Vatreni, julukan timnas Kroasia, sukses mengumpulkan tujuh gol, sedangkan Argentina hanya lima.

Argentina dan Kroasia berhasil mengamankan tiket ke babak semifinal berkat drama adu penalti yang mereka menangkan di babak perempat final Piala Dunia 2022.

Pada babak perempat final, Argentina melawan Belanda di Stadion Lusail, Doha, Qatar, pada Sabtu (10/12/2022) dini hari WIB.

La Albiceleste, julukan timnas Argentina, berhasil memenangi adu penalti atas Belanda dengan skor 4-3 usai imbang 2-2 di waktu normal plus extra time

Baca juga: Piala Dunia 2022: Head to Head Argentina Vs Kroasia, Memori Buruk Tim Tango

Di sisi lain, Vatreni, julukan timnas Kroasia, menang 4-2 atas Brasil dalam drama adu penalti usai bermain imbang 1-1 hingga akhir extra time. Laga tersebut digelar di Stadion Education City di Al Rayyan, Qatar, pada Jumat (9/12/2022) waktu setempat atau Sabtu dini hari WIB.

Dilansir dari Channel News Asia, sang runner-up Piala Dunia 2018 tersebut tidak berencana untuk berfokus menjaga megabintang Argentina, Lionel Messi, melainkan seluruh pemain La Albiceleste.

Striker timnas Kroasia, Bruno Petkovic, yang mencetak gol penyama kedudukan saat melawan Brasil di babak perempat final Piala Dunia menyatakan bahwa timnya akan menghentikan seluruh pemain Argentina.

"Kami belum memiliki rencana khusus untuk menghentikan Messi dan tim ini tidak akan berfokus menghentikan satu pemain tetapi seluruh skuad," tegas Petkovic dilansir dari Channel News Asia.

"Kami akan mencoba menghentikan mereka sebagai tim dan bukan dengan man-marking. Argentina bukan hanya Messi, mereka memiliki sejumlah pemain hebat. Kami harus menghentikan seluruh tim Argentina," ujarnya lagi.

Baca juga: Argentina Disebut Siapkan Taktik Kotor untuk Kroasia di Piala Dunia 2022

Setelah duel Argentina vs Kroasia, jadwal semifinal Piala Dunia 2022 akan menampilkan laga Maroko kontra Perancis.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com