Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inggris Vs Perancis, Rabiot Sebut Les Bleus Tak Bergantung pada Mbappe

Kompas.com - 08/12/2022, 13:40 WIB
Jason Timothy Yudha ,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pemain timnas Perancis, Adrien Rabiot, menegaskan bahwa Les Bleus tidak bergantung pada Kylian Mbappe untuk mendulang sukses di Piala Dunia 2022.

Timnas Perancis akan menghadapi timnas Inggris di babak perempat final Piala Dunia 2022.

Duel memperebutkan tiket semifinal tersebut akan digelar di Stadion Al Bayt pada Minggu (11/12/2022) 02.00 WIB.

Saat ini, Kylian Mbappe menjadi pencetak gol terbanyak di turnamen tersebut dengan lima gol dalam empat pertandingan.

Perancis juga memiliki pencetak gol terbanyak kedua, yakni Olivier Giroud dengan tiga golnya. 

Baca juga: Prediksi Belanda Vs Argentina di Piala Dunia 2022, Messi dkk Favorit

Rabiot menekankan bahwa Perancis tidak akan bergantung pada satu pemain saja.

“Tidak ada ketergantungan. Itu adalah senjata utama tim ini, tetapi kami juga memiliki pemain lain yang dapat membuat perbedaan dengan cara lain,” kata Rabiot dikutip dari The Independent.

“Kami mengandalkan dia seperti pada semua pemain di grup ini. Setiap orang harus dalam keadaan sehat untuk menghadapi Inggris," lanjut gelandang Juventus itu.

“Kylian mengesankan dan dari tahun ke tahun dia telah berkembang menjadi lebih baik. Saya tidak tahu di mana itu akan berhenti. Kami beruntung memiliki dia di tim ini,” sebutnya.

Berdasarkan laporan dari The Independent, Mbappe absen di sesi latihan Perancis pada Selasa (6/12/2022) dan hal tersebut menjadi bahan diskusi selama 24 jam terakhir.

Baca juga: Piala Dunia 2022: Head to Head Kroasia Vs Brasil, Selecao Tak Terkalahkan

Namun, pemain Paris Saint-Germain itu akan bergabung kembali dengan skuad untuk sesi tertutup pada Rabu (7/12/2022) malam waktu setempat. 

Bek timnas Perancis, Ibrahima Konate, mengatakan itu bukan masalah bagi anggota skuad lainnya.

“Kami belum benar-benar membicarakannya sama sekali. Dia baru saja beristirahat kemarin,” kata bek tengah Liverpool itu.

“Itu adalah sesi pemulihan kecil, sehari sebelum kami libur. Saya pikir dia memutuskan untuk tinggal di dalam ruangan bersama pelatih, tidak ada yang perlu dikhawatirkan," ungkap Konate.

Baca juga: Kebangkitan Asia pada Piala Dunia 2022

Pada laga kontra Inggris, terdapat kemungkinan bahwa Mbappe akan melawan bek kanan Manchester City, Kyle Walker.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com