Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Spanyol Vs Jerman: Der Panzer di Ujung Tanduk, Sejarah Buruk Menanti

Kompas.com - 27/11/2022, 11:10 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas Jerman akan menjalani laga hidup mati ketika menghadapi Spanyol pada matchday kedua Grup E Piala Dunia 2022 Qatar.

Pertandingan Spanyol vs Jerman akan dihelat di Stadion Al Bayt, Kota Al Khor, Qatar, pada Senin (28/11/2022) mulai pukul 02.00 WIB.

Laga melawan Spanyol akan menentukan nasib timnas Jerman asuhan Hansi Flick.

Jika kalah dari Spanyol, timnas Jerman akan langsung tersingkir andai pada laga Grup E lainnya Jepang sukses meraih poin saat menghadapi Kosta Rika.

Posisi timnas Jerman tidak menguntungkan karena sudah kalah 1-2 dari Jepang pada matchday pertama Grup E tengah pekan lalu.

Baca juga: Spanyol Vs Jerman, La Roja Yakin Bisa Pulangkan Der Panzer

Dari segi head to head, timnas Jerman sebenarnya unggul atas Spanyol.

Timnas Jerman unggul tipis dengan raihan sembilan kemenangan berbanding delapan milik Spanyol, dari total 25 pertemuan.

Meski demikian, timnas Jerman gagal mengalahkan Spanyol dalam tiga pertemuan terakhir.

Kali terakhir timnas Jerman dan Spanyol bertemu terjadi pada 17 November 2020 di panggung UEFA Nations League 2020-2021.

Der Panzer, julukan timnas Jerman, ketika itu babak belur kalah telak 0-6 dari Spanyol di Estadio de La Cartuja

Dikutip dari BBC Sports, itu adalah kekalahan terbesar timnas Jerman sejak 1931.

Baca juga: Jadwal Piala Dunia 2022 Hari Ini: Jepang Vs Kosta Rika, Penentuan Nasib Jerman

Timnas Jerman dini hari nanti terancam jatuh ke lubang sejarah buruk kalah tiga kali beruntun pada ajang Piala Dunia untuk pertama kalinya.

Sebelum kalah dari Jepang, pertandingan Piala Dunia terakhir Jerman adalah melawan Korea Selatan asuhan pelatih timnas Indonesia saat ini, Shin Tae-yong.

Momen itu terjadi pada matchday penutup fase grup Piala Dunia 2018 Rusia.

Timnas Jerman yang kala itu masih dilatih Joachim Loew langsung tersingkir di fase grup Piala Dunia 2018 setelah takluk 0-2 dari Korea Selatan.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com