Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ekuador Terancam Gagal ke Piala Dunia 2022 karena Gunakan Pemain Tak Sah

Kompas.com - 13/09/2022, 10:09 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

KOMPAS.com - Ekuador terancam gagal tampil pada Piala Dunia Qatar 2022. Bukti baru menunjukkan bahwa Ekuador menggunakan pemain tidak sah selama kualifikasi Piala Dunia 2022.

Pemain yang dimaksud adalah Byron Castillo. Media Inggris, Daily Mail, mengklaim sang pemain mengubah dokumennya sehingga bisa mewakili Ekuador dalam ajang Piala Dunia 2022.

Tabloid tersebut mempublikasikan sebuah wawancara lengkap pada 2018. Rekaman itu berasal dari wawancara resmi yang dilakukan kepala Komisi Investigasi FEF dengan Castillo pada 2018.

Baca juga: Piala Dunia 2022, Partai Pembuka seperti Laga Final bagi Ekuador

Dalam perkembangan lain, Sportsmail menerbitkan sebuh surat yang menguraikan kesimpulan dari Komisi Investigasi yang disampaikan kepada presiden FEF dan Komisi Disiplin pada Desember 2018.

Ketika ditanya "kapan dia lahir?", Castillo menjawab "pada 95". Kemudian mereka bertanya soal tahun kartu identitasnya dan dia menjawab itu terdaftar pada "98".

Castillo pun mengakui bahwa nama aslinya adalah "Bayron Javier Castillo Segura". Tetapi di Ekuador, dia terdaftar dengan nama Byron David Castillo Segura.

Jurnalis Matt Hughes, editor olahraga media itu, memberikan laporan tersebut. Dia mengatakan: 

"Ekuador menghadapi pengusiran dari Piala Dunia karena bukti baru paspor palsu, banyak identitas dan penyamaran yang jelas terungkap... dengan audio dan dokumen yang mengonfirmasi Byron Castollo lahir di Kolombia".

Bukti baru ini muncul hanya beberapa hari menjelang sidang banding virtual kasus Castillo. Menurut rencana, sidang tersebut akan dilakukan pada 15 September 2022.

Sidang banding ini dilakukan menyusul adanya pengaduan baru yang dilakukan Chile ke FIFA. Tetapi sang pemain akan absen.

Baca juga: Profil Tim Piala Dunia 2022: Ekuador, Ambisi Melaju Lebih Jauh

"Dia tak memiliki kewajiban hukum untuk muncul. Dalam persidangan, jika saksi saya memutuskan tidak pergi, saya tidak bisa memaksa mereka," ujar pengacara Castillo, Andres Holguin, kepada radio La Redonda.

Sebenarnya, Chile sudah mengajukan klaim pada awal 2022 ini. Mereka mengatakan bahwa Ekuador meraih tiket Piala Dunia 2022 dengan cara tak sah lantaran ada satu pemain yang ilegal.

Chile mengatakan bahwa Ekuador mengambil enam poin dari mereka dalam semua pertandingan di mana Byron Castillo tampil.

Akan tetapi, FIFA menolak klaim Chile itu pada musim panas sehingga Ekuador tetap mendapat jatah lolos ke Piala Dunia Qatar 2022.

Namun Chile tak menyerah. Mereka terus berusaha mencari kebenaran itu dengan cara melakukan banding dan tampaknya keinginan Chile kian mendekati kenyataan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com