Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Liga Champions Hari Ini, Dinamo Zagreb Vs Chelsea

Kompas.com - 06/09/2022, 05:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Duel Dinamo Zagreb vs Chelsea menjad salah satu laga pembuka matchday pertama fase grup Liga Champions 2022-2023

Pekan pertama babak penyisihan grup Liga Champions 2022-2023 akan dimulai malam ini, Selasa (6/9/2022) hingga Kamis (8/9/2022) dini hari WIB. 

Berdasarkan jadwal Liga Champions hari ini, dua pertandingan akan dimainkan yaitu Dinamo Zagreb vs Chelsea dan Borussia Dortmund vs Copenhagen. 

Laga Dinamo Zagreb vs Chelsea di Grup E Liga Champions 2022-2023 akan berlangsung di Stadion Maksimir, Kroasia, pukul 23.45 WIB.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Liga Champions: PSG Vs Juventus, Inter Vs Bayern

Pada saat bersamaan di Signal Iduna Park, akan tersaji pertandingan Grup G antara Borussia Dortmund dan FC Copenhagen. 

Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, memboyong 23 pemain ke markas Dinamo Zagreb. Seluruh personel The Blues, julukan Chelsea, pun sudah tiba di Kroasia pada Senin (5/9/2022). 

Dari 23 pemain tersebut, Tuchel juga membawa para pemain baru Chelsea seperti Pierre-Emerick Aubameyang dan Denis Zakaria. 

Adapun dua pemain yang absen pada laga kali ini adalah N'Golo Kante yang mengalami cedera hamstring dan Thiago Silva. 

Baca juga: Skuad AC Milan untuk Liga Champions, Tanpa Ibrahimovic

Tuchel memutuskan memberikan waktu istirahat bagi Thiago Silva yang sudah bermain penuh 90 menit dalam enam laga Liga Inggris musim ini. 

"Kami memutuskan Thiago tidak pergi setelah bermain setiap menit. Ini momen untuk dia istirahat daripada mencadangkannya dan memiliki masalah," kata Tuchel dalam konferensi pers, dilansir dari Football London. 

"Kami bisa membawa semua orang ke Zagreb untuk berlatih. Itu termasuk Denis dan Auba, jika tidak ada masalah, mereka bisa bermain," ucap pelatih asal Jerman ini. 

Chelsea menjadi tim Inggris kesembilan yang melawan Dinamo Zagreb setelah Arsenal, Tottenham, West Ham, Leeds United, Man City, Newcastle United, Fulham, dan Man United.

Baca juga: Viktoria Plzen Saat Drawing Liga Champions: Tersenyum Sambut Grup Neraka

Dinamo Zagreb total sudah 19 kali melawan delapan tim asal Inggris. Namun, mereka kesulitan meraih hasil optimal. 

Berdasarkan data Transfermarkt, Dinamo Zagreb hanya empat kali menang, meraih tiga kali imbang, dan menelan 12 kekalahan saat bersua utusan Liga Inggris. 

Pelatih Dinamo Zagreb, Ante Cacic, tak segan memuji Chelsea. Dia menegaskan timnya perlu melakukan segala hal untuk bisa memberi perlawanan dan meraih hasil maksimal. 

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com