Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Liga Inggris: Southampton Vs Man United, Liverpool Vs Bournemouth

Kompas.com - 27/08/2022, 05:30 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Rangkaian pertandingan pekan keempat Premier Leagus, kasta tertinggi Liga Inggris 2022-2023 bakal mulai digulirkan pada Sabtu (27/8/2022).

Duel Southampton vs Manchester United dan Liverpool vs Bournemouth bakal menjadi dua dari 10 pertandingan yang tersaji dalam jadwal Liga Inggris pekan keempat.

Laga Southampton vs Man United dalam jadwal Liga Inggris bakal digelar di Stadion St Mary’s pada Sabtu (27/8/2022) mulai pukul 18.30 WIB.

Jelang pertandingan kontra Southampton, Man United tengah dalam kepercayaan diri tinggi seusai menang 2-1 atas Liverpool.

Baca juga: Hasil Drawing Liga Europa 2022-2023: Wajah-wajah Baru bagi Man United

Hasil itu menjadi kali pertama Man United menang di pentas Liga Inggris 2022-23. Sebelumnya, Setan Merah selalu kalah saat menghadapi Brighton dan Brentford.

Berkat kemenangan atas Liverpool, Man United berhasil keluar dari zona merah klasemen Liga Inggris. Mereka saat ini menempati posisi ke-14.

Di lain sisi, Southampton mempunyai catatan lebih baik ketimbang Man United selama menjalani tiga pertandingan Liga Inggris musim ini.

Tercatat, Southampton sudah meraih empat poin, hasil dari masing-masing satu kemenangan, imbang, dan kekalahan.

Baca juga: Hasil Drawing Liga Europa: Man United Bersua Real Sociedad, Arsenal Vs PSV

Oleh karena itu, Southampton berada di peringkat ke-11 seusai mengoleksi empat poin dari tiga laga.

Luis Diaz (paling kiri) merayakan gol yang ia cetak dalam laga Liverpool vs Crystal Palace pada pekan kedua Liga Inggris 2022-2023 yang digelar di Stadion Anfield, Senin (15/8/2022) malam waktu setempat.AFP/PAUL ELLIS Luis Diaz (paling kiri) merayakan gol yang ia cetak dalam laga Liverpool vs Crystal Palace pada pekan kedua Liga Inggris 2022-2023 yang digelar di Stadion Anfield, Senin (15/8/2022) malam waktu setempat.

Sementara itu, Liverpool tengah mencari poin penuh pertama mereka. Sebab, skuad berjuluk The Reds itu belum pernah meraih kemenangan.

Sejauh ini, Liverpool baru menghasilkan dua poin dengan rincian dua imbang dan satu kekalahan.

Namun, misi Liverpool untuk mendapatkan tiga poin mesti mendapatkan cobaan setelah sejumlah pemain mereka yang masih terlilit permasalahan cedera.

Salah satunya adalah Naby Keita. Juru taktik Liverpool Juergen Klopp telah memastikan bahwa sang pemain tak akan ikut bertanding saat melawan Southampton karena permasalahan otot.

Baca juga: Sinyal Kutukan Juergen Klopp pada Musim Ketujuh di Liverpool

“Naby tidak akan siap untuk akhir pekan ini, tentu saja tidak,” ujar Juergen Klopp dilansir dari situs resmi klub.

Jadwal Liga Inggris 2022-2023

Sabtu (27/8/2022)

  • 18.30 WIB – Southampton vs Man United
  • 21.00 WIB – Chelsea vs Leicester
  • 21.00 WIB – Brighton vs Leeds
  • 21.00 WIB – Man City vs Crystal Palace
  • 21.00 WIB – Liverpool vs Bournemouth
  • 21.00 WIB – Brentford vs Everton
  • 23.30 WIB – Arsenal vs Fulham

Minggu (28/8/2022)

  • 20.00 WIB – Wolves vs Newcastle
  • 20.00 WIB – Aston Villa vs West Ham
  • 22.30 WIB – Nottingham Forest vs Tottenham

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com