BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung tidak butuh waktu lama untuk mendapatkan pengganti Robert Rene Alberts di kursi pelatih. Manajemen Persib langsung meresmikan pelatih asal Spanyol, Luis Milla, sebagai juru taktik baru.
Luis Milla merupakan entrenador alias pelatih yang dikenal punya pengalaman membesut timnas Spanyol hingga bisa juara Piala Eropa U21 2011.
Timnas Indonesia juga pernah merasakan racikan strategi Luis Milla pada kurun 2017-2018.
Bersama Persib, Luis Milla menandatangani kontrak berdurasi dua tahun dengan opsi perpanjangan.
Momen konferensi pers pada Senin (22/8/2022) adalah pertama kali Luis Milla tampil di hadapan publik sebagai pelatih Persib.
Tugas Milla tidak hanya sekadar melanjutkan perjuangan Persib di Liga 1 2022-2023. Ia juga dihadapkan dengan proyek jangka panjang yang menargetkan prestasi.
Baca juga: Durasi Kontrak dan Alasan Luis Milla Terima Tawaran Persib Bandung
Direktur Persib Teddy Tjahjono memaparkan, proyek yang akan dibangun Luis Milla akan menjadikan Persib punya gaya bermain dan karakter khas.
"Luis Milla merupakan pelatih yang memiliki konsep dan strategi build-up team, sehingga sesuai dengan visi dan misi kami untuk membangun tim Persib yang sangat solid dan dapat berprestasi, baik nasional maupun di kompetisi Asia," kata Teddy.
Dengan pengalaman yang dimiliki Luis Milla, serta reputasi yang baik di sepak bola Indonesia, sang pelatih berusia 56 tahun itu dianggap sosok yang tepat untuk menangani Persib.
Bobotoh pun sangat antusias sekaligus penasaran dengan polesan seperti apa yang bisa diberikan Luis Milla kepada skuad Persib peninggalan Robert Alberts.
Baca juga: Persib Vs Bali United: Tanpa Luis Milla, Maung Bandung Masih Diarsiteki Budiman
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.