KOMPAS.com - Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong dilaporkan sudah tiba di Indonesia setelah sempat pulang kampung ke Korea Selatan sejak 20 Juli 2022.
Shin Tae-yong memutuskan pulang ke Korea Selatan setelah diberikan waktu cuti oleh PSSI selaku induk sepak bola Indonesia.
Setelah selama kurang lebih empat pekan menghabiskan waktu di Korea Selatan, Shin Tae-yong kini disebut telah berada di Indonesia.
Keberadaan Shin Tae-yong di Indonesia diungkapkan oleh asisten pelatih, yakni Nova Arianto.
"Sudah tiba semalam dan sudah di Jakarta," kata Nova Arianto, dikutip dari BolaSport.com, Rabu (17/8/2022).
Baca juga: Shin Tae-yong Liburan Sambil Beramal, Bantu Korban Banjir di Negaranya
Setibanya di Indonesia, Shin Tae-yong segera bersiap untuk menjalani dua agenda bersama skuad Garuda.
Kedua agenda itu berkaitan dengan persiapan timnas Indonesia menjelang Kualifikasi Piala Asia U20 2023 dan FIFA Matchday.
Adapun Kualifikasi Piala Asia U20 2023 dijadwalkan berlangsung pada 14-18 September 2022.
Rencananya, timnas U19 Indonesia akan melakoni setiap laga dalam rangkaian kualifikasi tersebut di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur.
Baca juga: Final Piala AFF U16 2022 Tanpa Komunikasi dengan Shin Tae-yong
Skuad Garuda Muda bakal melawan Vietnam, Hongkong, dan Timor Leste pada Kualifikasi Piala Asia U20 2023.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.