KOMPAS.com - Timnas U16 Indonesia meraih poin sempurna saat berjuang di fase grup Piala AFF U16 2022. Mereka memimpin klasemen Grup A dengan koleksi sembilan poin dari tiga laga.
Berkat raihan tersebut, timnas U16 Indonesia berhak melaju ke semifinal Piala AFF U16 2022 sebagai juara Grup A. Mereka lolos bersama Thailand, Myanmar, dan Vietnam.
Semifinal Piala AFF U16 edisi kali ini tidak akan diramaikan oleh penampilan timnas Malaysia yang sejatinya merupakan langganan empat besar.
Sebelumnya, Malaysia selalu berhasil menembus semifinal pada Piala AFF U16 edisi 2017, 2018, dan 2019.
Baca juga: Piala AFF U16 2022, Timnas Indonesia Tak Pilih-pilih Lawan di Semifinal
Namun, mereka kini harus menghentikan perjuangan di fase grup seusai finis di peringkat kedua klasemen Grup C Piala AFF U16 2022.
Malaysia dipastikan finis di peringkat kedua klasemen Grup C setelah meraih hasil imbang pada laga terakhir kontra Australia, Senin (8/8/2022).
Hasil imbang kontra Australia membuat Malaysia mengakhiri perjuangan di fase grup dengan koleksi lima poin dari tiga laga.
Mereka tertinggal dua angka dari Myanmar yang mampu memuncaki klasemen Grup C dan otomatis lolos ke semifinal.
Baca juga: Hasil Piala AFF U16 2022: Indonesia Vs Myanmar di Semifinal, Malaysia Tersingkir
Malaysia yang finis di peringkat kedua Grup C kemudian harus beradu poin dengan runner-up grup lain, yakni Vietnam (Grup A) dan Laos (Grup B).
Setelah dibuat klasemen, Vietnam menjadi runner-up terbaik berkat torehan enam poin dari tiga laga.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.