Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Arema FC Vs PSS 0-0: Try Hamdani Penyelamat Super Elja, Singo Edan Kena Sial

Kompas.com - 05/08/2022, 22:33 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Arema FC dan PS Sleman harus puas berbagi poin setelah berimbang 0-0 pada pekan ketiga Liga 1 2022-2023.

Pertandingan Arema FC vs PSS telah digelar di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, pada Jumat (5/8/2022) malam WIB.

Sepanjang pertandingan, laga berlangsung dengan tempo tinggi dengan Arema FC yang lebih mendominasi.

Tercatat, Arema FC mampu menciptakan delapan upaya ke arah gawang. Namun, peluang Singo Edan gagal berbuah gol karena selalu dimentahkan kiper PSS, Try Hamdani Goentara, yang tampil gemilang.

Baca juga: Arema FC Vs PSS Sleman, Sepak Bola Berbeda ala Eduardo Almeida

Menjelang akhir waktu normal, Singo Edan juga tertimpa nasib sial karena sundulan Sergio Silva terkena mistar dan tak melewati garis gawang usai memantul ke tanah.

Adapun Super Elang Jawa hanya mampu membuat dua peluang tepat sasaran, tetapi juga gagal mencetak gol.

Atas hasil ini, Arema FC telah meraih masing-masing sekali satu kali kemenangan, imbang, dan kekalahan di Liga 1 2022-2023.

Sementara, ini adalah hasil imbang kedua bagi PSS dan satu laga lainnya berakhir dengan kekalahan.

Jalannya pertandingan Arema FC vs PSS

Kedua tim tampil "ngotot" untuk meraih poin penuh. Laga pun berjalan dengan tensi yang tinggi.

Menjelang akhir babak pertama, beberapa keputusan wasit membuat kedua kesebelasan sempat terlibat keributan.

Singo Edan sendiri lebih mendominasi pada babak pertama. Salah satu peluang terbaik Arema FC terjadi menjelang akhir babak pertama melalui Gian Zola.

Akan tetapi, upaya di mulut gawang dari eks pemain Persib Bandung itu masih bisa diblok lawan.

Di sisi lain, PSS yang minim peluang juga buntu sehingga laga berimbang dengan skor kacamata saat turun minum.

Baca juga: Arema FC Vs PSS Sleman, Bola Mati Singo Edan Mengundang Perhatian

Memasuki babak kedua, Arema FC masih memegang kendali permainan. Kombinasi serangan dari tengah dan sayap membuat pertahanan PSS kerepotan.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com