Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persib Hindari Adu Penalti Vs PSS di 8 Besar Piala Presiden 2022

Kompas.com - 30/06/2022, 15:30 WIB
Adil Nursalam,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung mengincar kemenangan untuk mendapat tiket semi final saat menjamu PSS Sleman pada babak perempat final Piala Presiden 2022 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten, Bandung, Jumat (1/7/2022) malam  

Pertandingan babak 8 besar nanti akan sangat menentukan karena laga digelar single match. Artinya siapa yang kalah mereka yang akan tersingkir di ajang pramusim Piala Presiden 2022 ini. 

Persib bertekad memenangkan pertandingan dalam waktu 90 menit. Pelatih Persib Robert Rene Alberts ingin menghindarkan timnya dari adu tendangan penalti. 

Sesuai regulasi, jika pertandingan dalam waktu normal berakhir imbang, pemenang akan ditentukan langsung lewat adu tendangan penalti tanpa extra time. 

Baca juga: Persib Andalkan Pemain Lokal di Perempat Final Piala Presiden 2022

“Ini akan menjadi jalan kami untuk meraih tiket semifinal dan tidak ada hal yang kami pikirkan. Kami harus memastikan besok laga tidak harus diakhiri melalui adu penalti, kami berusaha menuntaskan laga dalam 90 menit dan melihat ke depan untuk melaju ke semi final,” ungkap Robert dalam konferensi pers jelang pertandingan, Kamis (30/6/2022). 

Namun PSS Sleman bukan tim yang mudah dikalahkan. Tim Elang Jawa lolos Grup A dengan perjuangan pantang menyerah hingga akhir. 

Permainanan PSS di bawah arahan pelatih Seto Nurdiantoro dikatakan meningkat daripada musim sebelumya.

Skill individu yang bisa bersaing, Robert juga menaruh hormat kepada lawannya tersebut. 

“Ketika kami lolos sebagai juara grup. Kami melihat PSS menjadi tim yang meningkat permainannya dan bermain sangat cepat, dihuni pemain yang skill full juga, kami menaruh hormat kepada mereka,” kata Robert. 

Baca juga: Head to Head Persib Vs PSS, Sulitnya Mengalahkan Maung Bandung

Ze Valente gelandang serang PSS asal Portugal patut diwaspadai Persib. Ia adalah nyawa permainan PSS yang pada laga terakhir mencetak gol penentu lolosnya PSS ke perempat final Piala Presiden 2022

“Mereka juga menunjukan pemain asingnya memiliki permainan yang bagus. Tentunya mereka juga punya target yang sama yaitu lolos ke semifinal,” lanjut Robert. 

Sayang, meski Persib bermain di Bandung, mereka tidak bisa ditonton langsung pendukungnya bobotoh. Ya, laga perempat final nanti berstatus tanpa penonton. 

Robert menyesalkan situasi tersebut. Namun di sisi lain harus menerima. Padahal baru saja kemarin di dua laga awal Piala Presiden 2022 mereka bisa bersorak sorai bersama di stadion.

Baca juga: Kiper Persib Fitrul Coba Manfaatkan Keuntungan di 8 Besar Piala Presiden 2022

“Bagus karena kami bermain di Bandung tetapi sayangnya kami harus bermain di stadion yang kosong lagi. Itu pula yang harus kami perhatikan karena di sisa laga kandang di Piala Presiden (2022),” sesalnya. 

“Meski bermain di Bandung tapi kami tidak diberi izin untuk menghadirkan suporter, yang mana ini tentunya menyedihkan karena pemain pemain kami ingin bermain di hadapan suporter yang fantastis,” sambungnya. 

Pada laga tersebut Persib juga akan pincang tak bisa memainkan beberapa pemain penting. Ciro Alves, David da Silva, Nick Kuipers, Victor Igbonefo, dan Teja Paku Alam mengalami cedera. Robert sudah memastikan mereka tak bisa bermain. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Timnas Indonesia
Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Liga Inggris
FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com