Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 17/05/2022, 05:45 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber Zing

KOMPAS.com - Pelatih timnas U23 Thailand, Alexandre Polking, menyebut Indonesia sebagai tim terkuat dalam cabang olahraga sepak bola SEA Games 2021 Vietnam.

Bahkan, menurut Alexandre Polking, timnas U23 Indonesia lebih kuat daripada tuan rumah Vietnam yang belum terkalahkan sejak fase grup.

Alexandre Polking mengutarakan hal tersebut setelah skuad asuhannya dipastikan melawan Indonesia pada semifinal sepak bola SEA Games 2021.

Timnas U23 Thailand dipastikan melawan Indonesia seusai merebut status juara Grup B dari pesaing terdekat, Malaysia.

Baca juga: Klasemen Sepak Bola SEA Games 2021: Indonesia Runner-up Grup A, Lawan Thailand di Semifinal

Anak-anak asuh Alexandre Polking menyalip sang pemimpin klasemen, Malaysia, pada matchday terakhir Grup B, Senin (16/5/2022).

Dalam rangkaian matchday terakhir Grup B, Thailand berhasil mengalahkan Laos dengan skor 1-0.

Sementara itu, Malaysia yang memimpin klasemen justru ditahan imbang Kamboja dengan skor 2-2.

Alhasil, Thailand naik ke puncak klasemen dan lolos ke semifinal sebagai juara Grup B. Mereka didampingi Malaysia yang melaju ke semifinal dengan status runner-up grup.

Baca juga: Hasil Sepak Bola SEA Games 2021: Atasi Laos, Thailand Jumpa Indonesia di Semifinal

Thailand yang menyandang status juara Grup B otomatis bersua Indonesia selaku runner-up Grup A.

Di sisi lain, Malaysia akan melawan juara Grup A, Vietnam, pada semifinal sepak bola SEA Games 2021.

Setelah dipastikan melawan Indonesia, Alexandre Polking selaku pelatih Thailand menunjukkan kewaspadaannya.

Alexandre Polking menyebut Indonesia sebagai tim terkuat, bahkan melebihi tuan rumah Vietnam.

Ketika bertanding di fase grup, timnas U23 Indonesia sejatinya takluk 0-3 dari Vietnam.

Baca juga: Sepak Bola SEA Games: Tak Sebut Indonesia, Pelatih Malaysia Anggap Vietnam Tim Terkuat Grup A

Pesepak bola Timnas Indonesia Egy Maulana Vikri (kedua  kiri) melakukan selebrasi bersama rekannya usai mencetak gol ke gawang Filipina dalam laga lanjutan Grup A Sepak Bola SEA Games 2021 Vietnam di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Vietnam, Jumat (13/5/2022).  Indonesa menang atas Filipina dengan skor 4-0.ANTARA FOTO/ZABUR KARURU Pesepak bola Timnas Indonesia Egy Maulana Vikri (kedua kiri) melakukan selebrasi bersama rekannya usai mencetak gol ke gawang Filipina dalam laga lanjutan Grup A Sepak Bola SEA Games 2021 Vietnam di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Vietnam, Jumat (13/5/2022). Indonesa menang atas Filipina dengan skor 4-0.

Namun, hasil itu tak memengaruhi pandangan Alexandre Polking yang menilai Indonesia sebagai tim terkuat.

"Indonesia U23 adalah tim terkuat di SEA Games kali ini, bahkan jika dibandingkan dengan Vietnam," kata Alexandre Polking, dikutip dari Zing News.

Halaman:
Sumber Zing
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Timnas Indonesia
Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com