Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 15/05/2022, 11:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong mengeluhkan beda perlakuan pihak penyelenggara untuk skuad Garuda dan Vietnam di SEA Games 2021. 

Salah satu yang disorot Shin Tae-yong adalah perbedaan lapangan berlatih. Ia mengatakan bahwa Vietnam mendapatkan privilese alias "hak istimewa" berupa lapangan yang lebih bagus. 

Hal itu disampaikan Shin Tae-yong di sela-sela latihan timnas Indonesia menjelang pertandingan terakhir melawan Myanmar, Sabtu (14/5/2022). 

"Jujur, saya sangat kecewa dengan banyal hal yang dibuat dalam regulasi oleh penyelenggara di sini," kata Shin Tae-yong dalam video yang dirilis di ofisial Youtube PSSI. 

Baca juga: Prediksi Line Up Timnas Indonesia Vs Myanmar, Skuad Terbaik Shin Tae-yong demi Kemenangan

"Jadi seperti lapangan latihan yang diberikan sejelek ini, tetapi Vietnam latihan dengan lapangan yang bagus," ujar pelatih asal Korea Selatan ini. 

Shin Tae-yong juga mengungkapkan privilese lain Vietnam. Sang pelatih asal Korea Selatan menyorot fakta timnas Indonesia akan pindah venue bertanding apabila lolos ke semifinal, sedangkan Vietnam tidak. 

"Jika kami lolos fase grup, kami tidak masalah pindah kota. Namun, Vietnam tidak pindah sama sekali meski peringkat satu maupun dua di grup," tutur Shin Tae-yong. 

"Ini sebenarnya tidak masuk akal dan tidak pernah ada juga di event internasional. Serta tidak ada sejarahnya di regulasi mana pun yang dibuat seperti ini," kata Shin Tae-yong. 

Adapun timnas Indonesia hanya memerlukan hasil imbang untuk lolos ke semifinal SEA Games 2021. Namun, timnas Indonesia tetap membidik kemenangan atas Myanmar. 

"Kami tidak boleh berpikir mau imbang, jadi saya akan tetap menegaskan ke pemain supaya mereka lebih kuat dan hati-hati. Jadi pemain harus tetap mau menang, sehingga hasilnya bisa bagus," kata Shin Tae-yong.

Hal senada juga disampaikan Witan Sulaeman. Ia meminta rekan-rekannya untuk bekerja keras demi meraih tiga poin. 

"Alhamdulillah, setelah melawan Filipina kemarin kondisi kami semakin membaik. Mental kami semakin hari semakin bagus dan kompak. Kami harus bisa memenangi pertandingan melawan Myanmar dan semua harus bekerja keras," kata Witan Sulaeman.

Baca juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Myanmar, Partai Hidup Mati Garuda

"Memang hanya butuh hasil imbang lawan Myanmar kami sudah pasti lolos ke semifinal SEA Games 2021. Tetapi semua pemain tidak ingin hasil imbang, kita inginnya menang, apa pun keadaannya," ujar Witan. 

"Myanmar tim yang bagus terutama kombinasi satu-duanya dan kami harus bisa mengantisipasi itu," tutur pemain asal klub FK Senica tersebut menambahkan.

Saat ini, klasemen Grup A, Vietnam untuk sementara memimpin klasemen dengan 7 poin dari tiga pertadingan. Indonesia menguntit di peringkat dua dengan 6 poin.

Myanmar yang menempati posisi ketiga mengumpulkan poin yang sama dengan Indonesia yaitu 6 poin, tetapi kalah selisih gol.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com