Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

HT Barcelona Vs Celta Vigo: Depay-Aubameyang Antar Blaugrana Unggul 2-0

Kompas.com - 11/05/2022, 03:26 WIB
Ahmad Zilky,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.comBarcelona berhasil unggul 2-0 atas Celta Vigo pada babak pertama dalam lanjutan pekan ke-36 La Liga, kasta tertinggi Liga Spanyol, musim 2021-2022.

Adapun pertandingan Barcelona vs Celta Vigo dalam jadwal Liga Spanyol diselenggarakan di Stadion Camp Nou pada Rabu (11/5/2022) dini hari WIB.

Dua gol Barcelona yang berasarang ke gawang Celta Vigo diciptakan melalui aksi Memphis Depay (30’) dan Pierre-Emerick Aubameyang (41’).

Baca juga: Barcelona Rela Diskon 50 Persen agar Coutinho Pindah dari Camp Nou ke Aston Villa

Ulasan pertandingan Barcelona vs Celta Vigo

Barcelona besutan Xavi Hernandez memakai formasi 4-2-3-1 dengan mengandalkan Pierre-Emerick Aubameyang sebagai penyerang tunggal.

Aubameyang bakal disokong tiga rekan setimnya yakni, Memphis Depay, Ousmane Dembele, dan Ferran Torres.

Barcelona berhasil menorehkan peluang melalui tendangan jarak jauh Dani Alves pada menit ke-19.

Namun bola hasil tendangan Dani Alves masih melenceng ke atas mistar gawang Celta Vigo.

Kemudian, Ousmane Dembele melakukan tusukan dari sisi kanan permainan Celta Vigo. Dia lantas melepaskan umpan tarik kepada Memphis Depay yang berada di dalam kotak penalti.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga Spanyol: Barcelona Jauhi Sevilla Usai Terhindar dari Catatan Kelam

Tanpa melakukan kontrol, Memphis Depay meluncurkan si kulit bulat yang membuat kiper Celta Vigo, Matias Dituro, tak berdaya.

Berkat itu, Barcelona berhasil unggul 1-0 atas Celta Vigo pada menit ke-32.

Bermaksud membalas gol, Celta Vigo mendapatkan kesempatan melalui tendangan Thiago Galhardo pada menit ke-36.

Baca juga: Real Betis Vs Barcelona, Ketika Gavi Pulang ke Rumah...

Sayang bagi Celta Vigo, bola tendangan Thiago Galhardo yang mengarah ke sudut kanan bawah gawang masih mampu ditepis kiper Barcelona.

Keasyikan menyerang, Celta Vigo justru kembali dibobol Barcelona. Kali ini melalui aksi Pierre-Emerick Aubameyang pada menit ke-41.

Keberhasilan itu membuat Barcelona unggul 2-0 atas Celta Vigo hingga peluit babak pertama dibunyikan.

Susunan pemain Barcelona vs Celta Vigo

Barcelona (4-2-3-1): 1-Marc-Andre ter Stegen; 8-Dani Alves, 4-Ronald Araujo, 24-Eric Garcia, 18-Jordi Alba; 30-Gavi, 21-Frenkie de Jong; 9-Memphis Depas, 7-Ousmane Dembele, 19-Ferran Torres; 25-Pierre-Emerick Aubameyang.

Cadangan: 12-Braithwaite, 17-De Jong, 10-Fati, 43-Jandro, 15-Lenglet, 22-Mingueza, 13-Neto, 6-Puig, 34-Sanz, 36-Tenas, 11-Traore, 23-Umtiti.

Pelatih: Xavi Hernandez

Celta Vigo (4-1-3-2): 1-Matias Dituro; 20-Kevin Vazquez, 15-Joseph Aidoo, 4-Nestor Araujo, 17-Javi Galan; 8-Fran Beltran; 23-Brais Mendez, 6-Denis Suarez, 11-Franco Cervi; 10-Iago Aspas, 7-Thiago Galhardo

Cadangan: 13-Blanco, 37-Carillo, 19-Fontan, 24-Murillo, 18-Pineda, 21-Solari, 14-Tapia, 29-Veiga.

Pelatih: Eduardo Coudet

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com