Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Skuad Persib Dikumpulkan Pekan Ini

Kompas.com - 10/05/2022, 20:00 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persib Bandung akan memulai persiapannya menghadapi musim 2022-2023 pada pekan ini.

Dalam waktu dekat, seluruh pemain akan dikumpulkan sebelum menjalani sesi latihan tim pada 16 Mei mendatang.

Pelatih Persib Robert Rene Alberts mengatakan, para pemain harus terlebih dahulu berkumpul di Bandung sebelum 16 Mei.

Pasalnya, akan terlebih dahulu diadakan pertemuan dengan tim pelatih dan manajemen. Selain itu Ciro Alves dkk pun diwajibkan menjalani tes medis sebelum berlatih.

Baca juga: Umuh Pastikan Stadion GBLA Homebase Persib di Liga 1 2022-2023

Meski begitu Alberts tak menampik, tidak semua pemain akan bergabung dalam sesi latihan perdana.

Beberapa nama, khususnya mereka yang memperkuat timnas U23 Indonesia dalam SEA Games 2021 Vietnam, dipastikan absen.

Klub berjulukan Maung Bandung itu mengirimkan tiga wakilnya ke skuad timnas U23. Mereka adalah Marc Anthony Klok, Ricky Kambuaya dan Rachmat Irianto.

"Pekan ini kami akan menggelar tes kesehatan untuk sebagian besar pemain terkecuali bagi mereka yang butuh visa untuk bisa ke Indonesia, atau pemain lain yang masih tergabung dalam skuad timnas," kata Alberts.

"Baru setelah itu, kami akan mengetahui secara pasti bagaimana kondisi kesehatan pemain," sambung dia kepada wartawan, Selasa (10/5/2022).

Baca juga: Ramai Tagar #GBLAForPersib, Manajemen Persib Buka Suara

Terkait kepastian tanggal latihan Alberts menyebut, sejauh ini masih berjalan sesuai rencana. Artinya Persib tetap menjadwalkan sesi latihan perdana pramusim 2022-2023 pada 16 Mei.

Akan tetapi Alberts pun tak menutup kemungkinan akan terjadi perubahan jadwal latihan tim. Meski demikian, perubahan jadwal itu tak terlalu jauh dari rencana awal.

"Kami juga akan menggelar pertemuan pekan ini untuk membicarakan di mana dan kapan kami akan berlatih pada hari Senin 16 Mei nanti," tutur Alberts.

"Tetapi nanti akan kami lihat lagi apakah bisa kami berlatih di hari itu, atau sekadar pertemuan atau bahkan berlatih keesokan harinya jika hari libur itu memang amat berarti bagi semua orang."

"Jadi itu akan kami putuskan setelah pertemuan di antara para pelatih," tukas pelatih asal Belanda itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com