Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tampil seperti Lawan Norwich, Man United Bisa Babak Belur Dihajar Liverpool

Kompas.com - 18/04/2022, 04:20 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Mantan pemain Arsenal, Ian Wright, menilai bahwa Manchester United bisa babak belur saat menghadapi Liverpool tengah pekan ini.

Big match Liverpool vs Man United akan tersaji di Anfield pada laga tunda pekan ke-30 Liga Inggris 2021-2022, Rabu (20/4/2022) dini hari WIB.

Pertandingan ini akan krusial bagi kedua tim dengan kepentingan yang berbeda.

Liverpool akan berjuang meraih poin penuh demi menggeser Man City dari puncak klasemen Liga Inggris.

Baca juga: Hasil Man United Vs Norwich 3-2: Ronaldo Hat-trick dan Bikin Rekor, Setan Merah Berjaya

Sementara, tripoin penting bagi Man United untuk bersaing di empat besar.

Menjelang lawatan ke Anfield, Setan Merah membawa modal positif usai mengalahkan Norwich City pada pekan ke-33, Sabtu (16/4/2022).

Kendati demikian, poin penuh Setan Merah itu tak diraih dengan mudah. 

Tampil di Old Trafford, tim asuhan Ralf Rangnick itu hanya menang tipis 3-2 atas Norwich yang notabene juru kunci di klasemen Liga Inggris.

Man United juga lagi-lagi harus bergantung dengan Cristiano Ronaldo. Pada laga melawan Norwich, CR7 menjadi penentu kemenangan Setan Merah dengan mengukir hat-trick.

Baca juga: 4 Fakta Menarik Man United Vs Norwich: Ronaldo Cetak Hat-trick ke-60 Sepanjang Karier

Seusai laga tersebut, Ian Wright mengirim peringatan kepada Man United. Eks stiker Arsenal itu mengatakan bahwa Setan Merah tidak boleh tampil seperti ketika melawan Norwich.

Jika permainan tak meyakinkan Man United itu terulang, Ian Wright menilai bahwa Man United akan menjadi bulan-bulanan Liverpool.

"Jika dia (Ronaldo) tidak berada di Manchester United, mereka tidak akan berada di dekat tempat mereka saat ini. Dia luar biasa," kata Ian Wright dikutip dari Liverpool Echo.

"Kita berbicara tentang tim papan bawah liga yang memberikan United keunggulan dua gol hari ini dan masih bisa membongkar pertahanan United," tuturnya.

"Jika bermain seperti itu melawan Liverpool, Man United akan benar-benar dihantam," ucapnya.

Baca juga: Man United Hanya Menang Tipis Lawan Tim Buntut Premier League, David De Gea Bikin Pengakuan

Senada dengan Ian Wright, eks pemain Man United, Owen Hargreaves, juga mengatakan Man United tidak boleh bermain seperti itu di Anfield.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com