Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Atletico Madrid Vs Celta Vigo 2-0, Los Rojiblancos Tembus 4 Besar

Kompas.com - 27/02/2022, 05:44 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pertandingan Atletico Madrid vs Celta Vigo berakhir 2-0 untuk kemenangan tim tuan rumah.

Duel Atletico Madrid vs Celta Vigo merupakan laga pekan ke-26 kasta teratas Liga Spanyol, LaLiga, yang dihelat di Stadion Wanda Metropolitano, Minggu (27/2/2022) dini hari WIB.

Pahlawan kemenangan Atletico kali ini adalah bek kiri asal Brasil, Renan Lodi, yang berhasil mencetak dua gol.

Menilik data statistik, tim asuhan Diego Simeone ini sebenarnya kalah dominan dengan persentase penguasaan bola hanya mencapai 36 persen.

Namun, Atletico Madid tampil lebih efektif karena berhasil mencetak dua gol dari enam tembakan tepat sasaran.

Baca juga: Atletico Madrid Vs Man United: Bruno Fernandes Pecahkan Rekor Assist David Beckham

Di sisi lain, Celta Vigo tercatat hanya mampu melepaskan dua tembakan tepat sasaran sepanjang pertandingan.

Kkemenangan Atletico Madrid dibuka lewat aksi individu Renan Lodi pada menit ke-36.

Menerima umpan dari Kondogbia, Renan Lodi menghadapi pengawalan ketat dari bek sayap Celta Vigo, Hugo Mallo, di sisi kiri kotak penalti.

Dalam situasi terjepit, Renan Lodi mencoba membuka ruang dengan menggocek Hugo Mallo ke arah kirinya.

Renan Lodi kemudian mencoba peruntungan dengan melepas tembakan mendatar kaki kiri.

Usaha Renan Lodi itu meluncur deras ke sisi tiang dekat gawang Celta Vigo yang dikawal oleh Matias Dituro.

Baca juga: Hasil Rayo Vallecano Vs Real Madrid 0-1, Kombinasi Vinicius-Benzema Jadi Pembeda

Skor 1-0 untuk keunggulan Atletico Madrid bertahan hingga akhir babak pertama.

Berlanjut ke babak kedua, Atletico Madrid harus menunggu sampai menit ke-60 untuk melihat Renan Lodi mencetak gol keduanya.

Lodi kali ini kembali memanfaatkan umpan dari Kondogbia.

Bedanya, Renan Lodi mencetak gol keduanya setelah lolos dari jebakan offside di sisi kanan pertahanan Celta Vigo.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com