KOMPAS.com - Liverpool dan Tottenham Hotspur meraih hasil berbeda ketika melakoni laga tunda Premier Lague, kasta tertinggi Liga Inggris, masing-masing pada Kamis (24/2/2022) dini hari WIB.
The Reds, julukan Liverpool, tak terbendung ketika menjamu Leeds United sementara Tottenham Hotspur harus tersandung di markas tim zona degradasi, Burnley.
Laga Liverpool vs Leeds United merupakan laga tunda pekan ke-19 Liga Inggris yang digelar di Stadion Anfield.
Liverpool selaku tim tuan rumah berhasil memenangi laga tersebut dengan skor 6-0. Mohamed Salah dan Sadio Mane menunjukkan sinarnya setelah sama-sama menyumbangkan brace atau dua gol.
Baca juga: Hasil Liverpool Vs Leeds 6-0: Pesta Gol di Anfield, The Reds Hidupkan Persaingan Gelar Juara
Mohamed Salah mencetak sepasang gol dari titik putih pada menit ke-15 dan ke-35.
Sementara itu, Sadio Mane menyusul torehan brace Mohamed Salah dengan membukukan sepasang gol pada menit ke-80 dan ke-90.
Adapun dua gol lain yang melengkapi kemenangan Liverpool dibukukan oleh Joel Matip (30') dan Virgil van Dijk (90+3').
Mohamed Salah juga terlibat sebagai pemberi assist dalam proses gol Joel Matip. Hal itu menegaskan kegemilangannya dalam laga kontra Leeds United.
Baca juga: Jika Mohamed Salah Pergi, Juergen Klopp Tak Akan Cari Pengganti
Kemenangan ini sekaligus menambah raihan poin Liverpool yang tengah bersaing di papan atas klasemen Liga Inggris 2021-2022.
Liverpool kini menduduki peringkat kedua berkat torehan 60 poin dari 26 pertandingan. Mereka telah mengemas 18 kemenangan, enam seri, dan baru dua kali menelan kekalahan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.