Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Serba Kilat di Balik Kemenangan Persib atas PSM, Detik Ke-12 Skor Berubah

Kompas.com - 23/02/2022, 05:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Gol kilat David Da Silva dan Zalnando mewarnai kemenangan Persib Bandung atas PSM Makassar di Liga 1 2021-2022.

Persib Bandung bertanding melawan PSM Makassar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (22/2/2022) malam WIB.

Laga PSM vs Persib merupakan partai tunda pekan ke-22 yang seharusnya digelar pada 2 Februari 2022, tetapi dijadwal ulang karena alasan Covid-19.

Pada pertandingan kali ini, Persib tidak membutuhkan waktu lama untuk membuka keunggulan. Tepat pada detik ke-12, mereka mencetak gol pertama.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga 1: Bungkam PSM, Persib Jaga Asa Juara

Gol kilat Maung Bandung ini dicetak oleh penyerang andalan mereka David Da Silva.

Berawal dari kesalahan kontrol pemain PSM, Frets Butuan mencuri bola dan kemuduan mengirimkannya ke David Da Silva.

Da Silva yang sudah menunggu di depan, langsung mengontrol bola, lalu melepaskan sepakan kaki kanan mendatar ke arah tiang jauh.

Bagi David Da Silva, ini merupakan gol keduanya sejak gabung Persib Bandung pada putaran kedua Liga 1 2021-2022.

Baca juga: Hasil PSM Makassar Vs Persib: Maung Bandung Buat Laskar Juku Eja Terpuruk

Gol pertama David Da Silva tercipta saat Persib menang 2-1 atas PS Sleman (PSS) pada pekan ke-24.

David Da Silva bukan satu-satunya pemain Persib yang mencetak gol pada pertandingan melawan PSM Makassar.

Pada menit ke-88, bek sayap Zalnando juga mencatatkan namanya di papan skor, sekaligus memastikan Persib menang 2-0 atas PSM.

Zalnando baru masuk pada menit ke-87 menggantikan Frets Butuan. Dia mencetak gol dengan tembakan kaki kanan setelah memanfaatkan bola rebound dari kiper PSM Syaiful Syamsuddin yang menepis tembakan Bruno Cantanhede.

Dengan kemenangan ini, Persib naik ke peringkat kedua klasemen Liga 1, menggeser Bhayangkara FC.

Baca juga: HT PSM Makassar Vs Persib: David da Silva Cetak Gol Cepat, Maung Bandung Unggul 1-0

Pasukan Robert Rene Alberts sudah mengantongi 53 poin dari 26 pertandingan, sama dengan yang dimiliki Bhayangkara FC

Namun, Persib Bandung menempati posisi lebih tinggi karena unggul selisih gol dari The Guardian - julukan Bhayangkara FC.

Persib saat ini hanya terpat dua angka dari Arema FC, yang masih bertahan di puncak klasemen Liga 1.

Sementara itu, PSM menempati peringkat ke-13 klasemen Liga 1 dengan 28 poin dari 26 laga, berjarak enam angka dari zona degradasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com