Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Covid-19 Menggila, PT LIB Belum Mau Pindahkan Liga 1 dari Bali

Kompas.com - 02/02/2022, 19:00 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - PT Liga Indonesia Baru (LIB) belum berniat pindahkan venue pertandingan Liga 1 2021-2022 dari Bali, meski Covid-19 sedang menggila.

Liga 1 2021-2022 sedang menjalankan seri keempat dengan mengambil Bali sebagai venue pertandingan. 

Seri keempat ini sudah berlangsung sejak 5 Januari dan rencananya akan rampung pada 20 Februari 2022.

Namun, di tengah perjalanan, kompetisi diserang badai Covid-19. Beberapa pemain terkonformasi positif dan sejumlah laga harus ditunda.

Baca juga: Liga 1 Diserang Covid-19, Klub Diminta Tidak Jalan-jalan

Per Selasa (1/2/2022), dilaporkan ada 52 pemain dan 16 ofisial dari 12 tim Liga 1 yang terpapar Covid-19.

Dua pertandingan pun haru mengalami penundaan, yakni Persipura Jayapura vs Madura United dan PSM Makassar vs Persib Bandung.

Laga Persipura kontra Madura United seharusnya digelar Selasa kemarin, sedangkan PSM vs Persib dihelat hari ini, Rabu (2/2/2022).

Meski kompetisi diserang Covid-19, PT LIB selaku operator Liga 1, belum berencana untuk menunda seri keempat, apalagi sampai menghentikan kompetisi.

Baca juga: BREAKING NEWS: Laga PSM Vs Persib Ditunda karena Covid-19, PSIS Vs Persebaya Tetap Lanjut

"Sampai saat ini kami bicara terkait pertandingan per pertandingan, kami masih bicara juga kompetisi secara penuh berjalan," ucap Direktur Operasional PT LIB Sudjarno dalam jumpa pers virtual, Rabu (2/2/2022).

"Apakah ada penundaan seri keempat? Sekarang kami melakukan evaluasi pertandingan per pertandingan," imbuhnya.

Lebih lanjut, LIB belum memiliki rencana untuk memindahkan venue pertandingan dari Bali, meski Covid-19 sedang menggila.

LIB bahkan masih berkomitmen menyelesaikan musim Liga 1 2021-2022 di Pulau Dewata.

Baca juga: Laga PSM Vs Persib Resmi Ditunda, Maung Bandung yang Ajukan Permohonan

"Belum ada pemikiran untuk pindah dari Bali," kata Sudjarno.

"Kami cari solusi sama-sama, sehingga betul-betul bisa diselesaikan kompetisi di Bali," kata Sudjarno menambahkan.

Bali direncanakan menjadi tuan rumah seri kelima yang merupakan seri pamungkas Liga 1 2021-2022.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com