Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Kasus Covid-19 di Liga 1, 26 Pemain Dinyatakan Positif

Kompas.com - 31/01/2022, 21:15 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Kompetisi teratas sepak bola Tanah Air, Liga 1 musim 2021-2022, tengah dilanda badai Covid-19

Kasus positif Covid-19 mulai ramai bermunculan dalam satu pekan terakhir. Bahkan, jumlah pemain yang dinyatakan positif terjangkit virus corona meningkat tiga kali lipat sejak kali pertama ditemukan.

Hingga Senin (31/1/2022), tercatat ada tujuh klub peserta Liga yang mengumumkan temuan kasus positif Covid-19.

Berdasarkan laporan BolaSport.com, Arema FC menjadi klub pertama yang melaporkan adanya temuan kasus Covid-19.

Baca juga: Arema FC soal 5 Pemain Terpapar Covid-19: Progres Kesehatan Membaik

Hal tersebut diketahui setelah lima pemain Arema FC menghilang dari daftar skuad untuk beberapa laga yang tersaji pada seri keempat Liga 1 musim 2021-2022.

Kelima pemain Arema FC yang kemudian dinyatakan positif Covid-19 itu ialah Carlos Fortes, Renshi Yamaguchi, Sergio Silva, Adilson Maringa, dan Fabiano Beltrame.

Kini, mereka dilaporkan telah pulih dan bisa kembali membela Arema FC yang sedang berada di puncak klasemen Liga 1 2021-2022.

Setelah itu, Persib Bandung, PSM Makassar, dan Persebaya Surabaya serentak mengumumkan temuan kasus positif Covid-19 pada Sabtu (29/1/2022).

Baca juga: Badai Covid-19 Belum Usai, Persib Kini Dihadapkan Cedera Pemain

Persib Bandung secara mengejutkan melaporkan bahwa sembilan pemainnya positif Covid-19. Sementara itu, Persebaya mengumumkan tiga pemain positif terjangkit virus corona.

Namun, Persib dan Persebaya tidak mengungkapkan identitas pemain yang terinfeksi virus corona.

Lalu, di kubu PSM Makassar, terdapat satu pemain yang dinyatakan positif Covid-19, yakni bek tengah asal Inggris, Adam Mitter.

Selanjutnya, pada Senin (31/1/2022), giliran Persija Jakarta dan PS Sleman yang mengonfirmasi adanya pemain yang terjangkit virus corona.

Baca juga: Setelah Riko, Maman Jadi Pemain ke-2 Persija yang Positif Covid-19

Persija mengumumkan, Maman Abdurahman harus menjalani karantina.

"Setelah melakukan tes swab berkala menjelang pertandingan, terdapat satu lagi pemain yang harus menjalani karantina," tulis pernyataan resmi Persija, dikutip dari BolaSport.com.

"Pemain itu adalah Maman Abdurrahman yang terpapar (virus corona). Cepat pulih, Maman," demikian pernyataan Persija.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com