KOMPAS.com - Kiper utama timnas putri Indonesia, Fani Supriyanto, kemungkinan besar tidak bisa tampil pada laga terakhir Grup B Piala Asia Wanita 2022 kontra Filipina.
Hal itu tidak lepas dari keterangan pelatih timnas putri Indonesia, Rudy Eka Priyambada, seusai laga melawan Thailand.
Duel timnas putri Indonesia vs Thailand merupakan laga kedua Grup B Piala Asia Wanita 2022 yang berlangsung pada Senin (24/1/2022) malam WIB.
Bertanding di D.Y. Patil Stadium, timnas putri Indonesia harus mengakui keunggulan Thailand dengan skor cukup telak 0-4.
Timnas putri Indonesia bisa saja kalah dengan skor yang lebih besar andai tidak memiliki Fani Supriyanto.
Baca juga: Jadwal Timnas Indonesia di Partai Terakhir Piala Asia Wanita 2022
Sebab, Fani Supriyanto tampil sangat solid dengan catatan melakukan total delapan penyelematan penting sebelum ditarik keluar pada menit ke-60.
Fani Supriyanto harus ditarik keluar karena mengalami cedera setelah menggagalkan tembakan jarak dekat winger Thailand, Kanyanat Chetthabutr.
Melihat tayangan ulang, Fani Supriyanto kemungkinan besar mengalami cedera kepala.
Sebab, kepala Fani Supriyanto sempat membentur tanah cukup keras setelah mengamankan bola tembakan Kanyanat.
Cedera Fani Supriyanto kemungkinan besar sangat serius. Sebab, Fani Supriyanto harus ditandu ketika meninggalkan lapangan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.