Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Timnas Indonesia di Partai Terakhir Piala Asia Wanita 2022

Kompas.com - 24/01/2022, 21:54 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas putri Indonesia akan melakoni laga terakhir di AFC Women's Asian Cup atau Piala Asia Wanita 2022 setelah menelan dua kekalahan beruntun.

Terkini, timnas putri Indonesia menyerah 0-4 dari Thailand pada laga kedua Grup B, Senin (24/1/2022) malam WIB.

Bintang kemenangan timnas Thailand adalah Kanyanat Chetthabutr yang berhasil mencetak tiga gol alias hat-trick pada menit ke-27', 36', dan 71'.

Adapun satu gol timnas Thailand lainnya dicetak oleh Irravadee Makris pada menit ke-76.

Kekalahan dari Thailand membuat timnas putri Indonesia semakin terpuruk di dasar klasemen Grup B Piala Asia Wanita 2022 tanpa mengoleksi poin.

Baca juga: Hasil Piala Asia Wanita 2022: Timnas Indonesia Kalah 0-4 dari Thailand

Meski sudah menelan dua kekalahan, timnas putri Indonesia di atas kertas masih bisa ke perempat final Piala Asia Wanita 2022 walau hal tersebut secara realistis sulit terjadi.

Timnas putri Indonesia untuk sementara tertinggal tiga angka dari Thailand dan Filipina yang secara berurutan menempati peringkat kedua dan ketiga.

Timnas Thailand berhak menempati peringkat kedua klasemen Grup B karena unggul selisih gol atas Filipina.

Adapun puncak klasemen Grup B saat ini ditempati oleh timnas putri Australia yang sudah mengantongi poin sempurna dari dua laga.

Baca juga: Timnas Sepak Bola Thailand: Dangda Bukan Hanya Teerasil

Dengan kondisi klasemen saat ini, timnas putri Australia menjadi satu-satunya tim dari Grup B yang sudah dipastikan lolos ke perempat final Piala Asia Wanita 2022.

Adapun Thailand sudah dipastikan tidak akan terlempar dari tiga besar klasemen akhir Grup B.

Pada matchday terakhir Grup B, timnas Australia akan menghadapi Thailand sementara Indonesia dijadwalkan melawan Filipina.

Dua pertandingan itu akan digelar secara bersamaan pada Kamis (27/1/2022) pukul 21.00 WIB.

Secara matematis dan perolehan poin, timnas putri Indonesia masih ada segelintir harapan ke perempat final Piala Asia Wanita 2022.

Baca juga: Timnas Putri Indonesia Vs Thailand: Cedera Kepala Usai Penyelamatan Heroik, Kiper Fani Supriyanto Ditandu Keluar

Namun, realistisnya, kans itu hampir mustahil karena selisih gol timnas putri Indonesia setelah menelan dua kekalahan sudah minus 22.

Bandingkan dengan Filipina yang minus tiga dan Thailand yang plus tiga.

Defisit agregat gol itu juga memperkecil peluang timnas putri Indonesia lolos lewat jalur peringkat ketiga terbaik.

Jika kalah atau seri melawan Filipina, timnas putri Indonesia sudah dipastikan akan tersingkir dari Piala Asia Wanita 2022 sebagai juru kunci Grup B.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com