Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sentuhan Kaesang Pangarep Antar Persis Solo Promosi ke Liga 1

Kompas.com - 28/12/2021, 12:15 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Terkini, RANS Cilegon FC sukses melibas PSIM Yogyakarta pada semifinal Liga 2 2021 dengan skor telak tiga gol tanpa balas.

Final Liga 2 2021 akan dihelat di Stadion Pakansari pada Kamis (30/12/2021) malam WIB.

Baca juga: Sempat Terkendala, Tunggakan Gaji 18 Eks Pemain Persis Telah Dilunasi

Sentuhan Kaesang Pangarep:

Persis Solo sebenarnya sudah diprediksi akan promosi ke Liga 1 musim depan.

Prediksi mulai muncul setelah Persis Solo mengumumkan tiga pemilik baru pada akhir Maret 2021.

Tiga pemilik baru Persis Solo bukanlah sosok yang sembarangan. 

Mereka adalah putra bungsu Presiden RI Joko Widodo, Kaesang Pangarep, Menteri BUMN Erick Thohir, dan Direktur PT Plevia Makmur Abadi Kevin Nugroho. 

Pemilik baru Persis Solo diresmikan di Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Persis Solo Saestu (PSS) sebagai pihak yang menaungi klub.

Dalam pengumumannya, Kaesang Pangarep disebutkan sebagai Direktur Utama PT PSS (Persis Solo) dengan saham mayoritas sebesar 40 persen.

Adapun saham Kevin Nugroho berjumlah 30 persen sementara Erick Thohir 20 persen.

Sisanya, 10 persen saham Persis Solo masih menjadi milik para pendiri PT PSS dan juga 26 tim internal.

Baca juga: Beto Goncalves, Bomber Gaek Pembuka Pesta Los Galacticos Persis Solo di Liga 2

"Persis ke Liga 1 merupakan target harga mati," kata Kaesang Pangarep setelah resmi menjabat sebagai Dirut PT PSS.

Demi target promosi ke Liga 1, Kaesang Pangarep langsung bergerak cepat dan aktif di bursa transfer.

Kaesang Pangarep berhasil mendatangkan banyak bintang berlabel Liga 1 mulai dari Rivaldi Bawuo, Ferdinand Sinaga, Marinus Wanewar, Eky Taufik, Irfan Bachdim, Abduh Lestaluhu, Fabiano Beltrame, hingga Beto.

Dengan skuad bertabur bintang, Persis Solo pada akhirnya berhasil memenuhi target promosi ke Liga 1 yang dicanangkan Kaesang sejak awal musim.

Publik Solo tentu sangat antusias menyambut musim depan mengingat Persis Solo sudah lebih dari satu dekade absen mengikuti kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia.

Kali terakhir Persis bermain di kasta teratas Liga Indonesia terjadi pada musim 2007 ketika kompetisi masih menggunakan format dua wilayah dengan nama Divisi Utama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com