Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persib Vs Persebaya: Wonderkid Bajul Ijo Mengaku Gugup, Puji Kualitas Maung Bandung

Kompas.com - 07/12/2021, 20:00 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Wonderkid alias talenta potensial, Persebaya Surabaya, Marselino Ferdinan, mengaku gugup menatap laga melawan Persib Bandung pada pekan ke-16 Liga 1 2021-2022.

Marselino mengakui, duel Persib vs Persebaya berstatus laga akbar. Partai yang akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (8/12/2021) itu merupakan pertarungan dua kesebelasan dengan sejarah panjang di sepak bola Indonesia.

"Nervous ada, karena kita tahu kalau Persib itu adalah tim besar. Mereka juga punya komposisi (pemain) yang berisi pemain berkualitas," kata Marselino dalam konferensi pers virtual, Selasa (7/12/2021).

Meski begitu, Marselino berusaha untuk menghilangkan kegugupannya. Dia ingin tampil maksimal, agar bisa membantu Persebaya meraih kemenangan atas Persib.

Marselino menegaskan, siapa pun lawan yang dihadapi, seluruh pemain Persebaya akan mengerahkan kemampuan maksimal untuk memenangi laga.

Baca juga: Profil Marselino Ferdinan, Setara dengan Wonderkid Barcelona hingga Lazio

Menghadapi Persib, seluruh Persebaya pun dalam kondisi siap tempur. Dia berharap, Bajul Ijo bisa meraih hasil maksimal.

"Untuk mengatasi nervous kita fokus ke tim saya. Percaya kepada teman-teman di tim. Kemudian tentunya adalah komunikasi," ucap Marselino.

"Saya kira semua pemain akan tampil siap lawan Persib Bandung, semoga meraih hasil maksimal," katanya menegaskan.

Laga Persib vs Persebaya juga akan menyuguhkan duel dua wonderkid dari dua kesebelasan.

Dari Persebaya, wonderkid yang dimaksud tentu saja Marselino. Adapun dari kubu Persib, dia adalah Beckham Putra Nugraha.

Baca juga: Pelatih Persib Berharap Dapat Kado Natal Indah di Bursa Transfer Liga 1

Marselino dan Beckham sama-sama beroperasi di lini tengah. Bila keduanya ditampilkan, tentu Marselino dan Beckham akan sering berduel dalam pertandingan.

Pemain berusia 17 tahun tersebut mengatakan, dirinya mengetahui Beckham sebagai salah satu pemain muda berkualitas.

Beckham disebutnya sebagai pemain yang pintar dan juga memiliki pergerakan yang cepat.

Marselino cukup mengenal Beckham, karena keduanya pernah bermain bersama di timnas U-23.

Oleh karena itu, semaksimal mungking Marselino akan berupaya untuk "menjegal" sang senior itu dalam laga Persib vs Persebaya.

"Beckham, saya pernah ketemu di timnas U-23. Dia tipikal pemain pintar, cepat juga. Saya akan mengantisipasinya dengan baik, kita lihat di lapangan," tutur Marselino.

 
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Timnas Indonesia
Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com