Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Bhayangkara FC Vs Borneo FC 2-1, The Guardian Kudeta Persib

Kompas.com - 27/10/2021, 17:48 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Bhayangkara FC menang 2-1 atas Borneo FC pada pekan kesembilan Liga 1 2021-2022.

Laga Bhayangkara FC vs Borneo FC itu baru saja selesai digelar di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Rabu (27/10/2021) sore WIB.

Bhayangkara FC sempat tertinggal lebih dulu akibat gol Wawan Febrianto pada menit ke-15, sebelum berbalik unggul.

Dua gol "comeback" The Guardian masing-masing dicetak oleh Arthur Bonai (51') dan Ezechiel N'Douassel (58').

Dengan kemenangan ini, Bhayangkara FC kembali ke puncak klasemen Liga 1. Mereka menggusur Persib Bandung.

Baca juga: Hasil Persiraja Vs Madura United - Bayu Gatra dkk Menang 1-2

Bhayangkara FC mengoleksi 22 poin dari sembilan laga. Mereka unggul tiga poin atas Persib di peringkat kedua.

Adapun Pesut Etam alias Borneo FC, saat ini menduduki peringkat ke-13 klasemen Liga 1 2021-2022 dengan koleksi 10 angka.

Ulasan pertandingan

Bhayangkara FC mendominasi permainan sejak menit pertama. Beberapa peluang mereka dapatkan pada seperempat jam pertama.

Paling berharga adalah sepakan keras Lee Yu-jun dari luar kotak penalti yang membentur mistar gawang Borneo FC.

Namun, tak berselang lama dari peluang Lee Yu-jun, Bhayangkara FC malah kebobolan. Gawang mereka dijebol Wawan Febrianto.

Baca juga: Klasemen Liga 1 2021-2022

Wawan Febrianto mencetal gol dengan sundulan dari dalam kotak penalti Bhayangkara FC usai meneruskan umpa silang Rifad Marasabessy dari sisi kanan penyerangan.

Bhayangkara FC nyaris kebobolan untuk kedua kalinya pada menit ke-19. Beruntung, kiper Awan Setho sigap menepis sontekan Francisco Torres dari jarak dekat.

Pada menit ke-22, Bhayangkara FC menghasilkan shot on target pertama mereka pada menit ke-22 melalui tendangan bebas Anderson Salles.

Sayang, upaya Anderson Salles masih bisa digagalkan Gianluca Pandeynuwu dan hanya menghasilkan sepak pojok.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Liga Champions
Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com