Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar 33 Pemain Timnas Indonesia U-23 untuk Kualifikasi Piala Asia

Kompas.com - 09/10/2021, 13:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber PSSI


KOMPAS.com - Pelatih timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, memanggil 33 pemain untuk mengikuti Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.

Rangkaian Kualifikasi Piala Asia U-23 dijadwalkan berlangsung di Tajikistan pada 27 Oktober hingga 2 November 2021.

Pada ajang tersebut, Indonesia menghuni Grup G bersama Australia dan China. Grup G Kualifikasi Piala Asia U-23 semula berisi empat negara.

Namun, pada awal September lalu, Brunei Darussalam mengundurkan diri sehingga menyisakan Indonesia, Australia, dan China.

Baca juga: Debut dan Langganan Timnas Indonesia

Adapun dari 33 pemain, ada nama-nama langganan timnas U-23, seperti Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, Asnawi Mangkualam, hingga Muhammad Riyandi. 

Sementara itu, Amiruddin Bagus Kahfi dan Alfreandra Dewangga akhirnya kembali mendapat panggilan skuad Garuda.

Untuk debutan timnas U-23 diisi oleh Ronaldo Joybera Junior, Marselino Ferdinan, Eka Febri, Beckham Putra dan lain-lainnya.

Melansir situs resmi PSSI, ke-33 pemain bakal menjalani pemusatan latihan di Tajikistan mulai pekan depan.

Shin Tae-yong sendiri juga akan langsung terbang ke Tajikistan dari Thailand seusai mendampingi timnas Indonesia senior di play-off Kualifikasi Piala Asia 2023.

"Setelah mengikuti play-off Kualifikasi Piala Asia 2023, pelatih Shin Tae-yong akan lanjut memimpin timnas U-23 untuk ajang kualifikasi Piala Asia U-23 2022 di Tajikistan ," kata Mochamad Iriawan selaku Ketua Umum PSSI.

Baca juga: Jadwal Play-off Kualifikasi Piala Asia 2023, Leg 2 Indonesia Vs Taiwan

"Para pemain langsung menjalani pemusatan latihan di Tajikistan mulai pekan depan," kata Mochamad Iriawan menambahkan.

Mochamad Iriawan berpesan agar pemain timnas Indonesia yang mengikuti pemusatan latihan dan bertanding di ajang tersebut menunjukkan performa terbaik.

Apalagi, kompetisi ini sangat penting bagi Indonesia demi asa lolos ke Piala Asia U-23 2022 yang rencananya digelar di Uzbekistan.

"Kami berharap dengan persiapan yang bagus, timnas Indonesia dapat lolos ke ajang Piala Asia U-23 2022," ujar Mochamad Iriawan.

"PSSI terus mendukung program pelatih Shin Tae-yong demi raihan prestasi timnas Indonesia," tuturnya.

Baca juga: 2 Hal yang Disayangkan Shin Tae-yong dalam Laga Indonesia Vs Taiwan

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com