Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Persiraja Vs Persija, Penalti Simic Bawa Macan Kemayoran Menang 1-0

Kompas.com - 02/10/2021, 21:24 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persija Jakarta berhasil meraih kemenangan saat bersua Persiraja Banda Aceh dalam rangkaian pekan keenam Liga 1 musim 2021-2022.

Laga Persiraja vs Persija yang digelar di Stadion Pakansari Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, pada Sabtu (2/10/2021) malam WIB itu berakhir dengan skor 1-0.

Satu-satunya gol yang membawa Persija meraih kemenangan dicetak oleh Marko Simic pada menit ke-70.

Hasil ini sudah cukup untuk membuat Persija meraih kemenangan kedua pada pergelaran Liga 1 2021-2022.

Kini, Persija mengantongi 10 poin dari hasil dua kemenangan dan empat hasil imbang.

Klub berjulukan Macan Kemayoran itu berhasil memangkas ketinggalan poin dari Bhayangkara FC yang sedang memimpin klasemen Liga 1 dengan raihan 13 angka dari lima laga.

Sementara itu, Persiraja Banda Aceh masih tertahan di dasar klasemen Liga 1 2021-2022.

Laskar Rencong, julukan Persiraja, baru memetik tiga poin dari enam pertandingan.

Baca juga: Klasemen Liga 1 2021-2022

Jalannya laga Persiraja vs Persija

Laga antara Persiraja dan Persija sempat dihentikan saat baru berjalan 14 menit.

Wasit Adi Riyanto menghentikan laga setelah hujan lebat mengguyur Stadion Pakansari Cibinong.

Hujan lebat itu memunculkan genangan air di beberapa titik lapangan, terutama di bagian tengah, sehingga menghambat gerak bola.

Setelah berdiskusi dengan panpel dan kedua kapten, wasit memutuskan untuk menangguhkan laga selama 30 menit.

Setelah 30 menit, tak ada lagi genangan air di lapangan Stadion Pakansari Cibinong. Hujan pun telah reda sehingga laga Persiraja vs Persija bisa kembali bergulir, dimulai dari menit ke-14.

Duel antara Persiraja dan Persija kemudian berjalan dengan tempo lambat. Kedua tim tampak saling meraba kekuatan lawan.

Permainan lambat membuat kedua tim tidak menghasilkan banyak peluang pada babak pertama. Persiraja dan Persija terctat hanya melancarkan satu tembakan.

Babak pertama antara Persiraja dan Persija berakhir dengan skor kacamata alias 0-0.

Baca juga: Jelang Persiraja Vs Persija, Riko Simanjuntak dan Andritany Ardhiyasa Kembali Berlatih

Pada babak kedua, tempo permainan yang ditampilkan kedua tim masih cenderung lambat.

Namun, jumlah peluang yang dilahirkan lebih banyak daripada babak pertama.

Setelah melewatkan beberapa peluang, Persija mampu mencetak gol lewat eksekusi penalti Marko Simic pada menit ke-70.

Persija mendapat hadiah penalti setelah salah satu pemainnya, Alfriyanto Nico, dilanggar oleh Muhammad Isa, di kotak terlarang.

Muhammad Isa mengangkat kaki terlalu tinggi saat hendak menyapu bola dari kotak penalti Persija.

Bukannya menyapu bola, Muhammad Isa justru mengenai kepala Alfriyanto Nico. Pelanggaran itu berbuah kartu merah untuk Muhammad Isa.

Setelah Persija ungguk 1-0, tak ada gol lain yang tercipta hingga laga usai. Alhasil, Macan Kemayoran sukses memetik tiga poin pada laga kali ini.

Baca juga: Kata Angelo Alessio soal Kemenangan Perdana Persija di Liga 1

PERSIRAJA vs PERSIJA 0-1 (Marko Simic 70'-penalti)

Susunan Pemain Persiraja Vs Persija:

Persiraja: 31-Quba (GK), 8-Rifaldi, 24-Zamzani, 4-Lelis, 25-Ramadhan (7-Redi 90'), 77-Rizki (87-Supriyadi 87'), 14-Murata, 78-Nakata, 11-Isa, 6-Markovic, 9-Paulo Henrique.

Cadangan: 7-Redi, 10-Husnuzbon, 12-Nadhiif, 15-Fajri, 16-M Roby, 20-Rolas, 23-Rizal, 29-Fasyimi, 33-Bayu, 87-Supriyadi.

Pelatih: Hendri Susilo.

Persija: 29-Adixi (GK), 56-Maman, 4-Y Motta, 5-Dutra, 28-Rezaldi, 81-Adrianus (7-Ramdani 90+2'), 6-Tony, 47-M Motta (2-Ilham 19'), 25-Riko (41-Ferarri 90+6'), 77-Dony (18-Nico 46'), 9-Simic.

Cadangan: 2-Ilham, 7-Ramdani, 15-Salman, 17-Nico, 23-Beny, 41-Ferarri, 60-Ginting.

Pelatih: Angelo Alessio.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com