Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata Lionel Messi Usai Cetak Gol dan Antar PSG Benamkan Man City

Kompas.com - 29/09/2021, 05:42 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber Canal+

PARIS, KOMPAS.com - Penantian Lionel Messi untuk mencetak gol pertamanya bersama Paris Saint-Germain tuntas pada laga Liga Champions melawan Manchester City.

Duel PSG vs Man City merupakan laga kedua Grup A Liga Champions yang dihelat di Stadion Parc des Princes pada Rabu (29/9/2021) dini hari WIB.

PSG sukses mengalahkan Man City 2-0 berkat gol Idrissa Gueye (8') dan Lionel Messi (74').

Torehan ke gawang Man City tersdebut menjadi gol pertama Lionel Messi dalam balutan seragam PSG.

Kapten timnas Argentina itu harus menunggu sampai empat pertandingan untuk membuka keran golnya bersama klub elite Perancis tersebut.

Seusai laga, Messi mengaku sangat bahagia karena berhasil mencetak gol setelah absen dalam dua laga terakhir PSG akibat cedera lutut kiri.

Baca juga: Hasil PSG Vs Man City - Messi Buka Keran Gol, Les Parisiens Petik 3 Poin

"Man City adalah lawan sulit. Kemenangan ini sangat penting untuk PSG setelah hasil imbang melawan Club Brugge," ujar Messi dikutip dari situs Canal+.

"Saya tidak bisa bermain akhir-akhir ini karena cedera. Ini juga pertandingan kedua saya di Stadion Parc des Princes. Jadi, saya sangat bahagia bisa mencetak gol," ujar Messi menambahkan.

"Saya masih beradaptasi dengan tim baru saya. Semakin sering kami bermain bersama, semakin baik pula hubungan kami," tutur Messi.

"Kami semua harus tumbuh bersama dan berkembang untuk terus memberikan yang terbaik," ucap Messi menambahkan.

Baca juga: Lionel Messi, Pembawa Mimpi Buruk Bagi Klub Inggris di Liga Champions

Terdapat tiga statistik menarik dari gol pertama Lionel Messi untuk PSG.

Torehan ke gawang Man City membuat Lionel Messi kini tercatat sebagai pemain kedua yang berhasil selalu mencetak gol di Liga Champions selama 17 musim beruntun.

Lionel Messi mengikuti jejak kapten Real Madrid, Karim Benzema, yang mengukir rekor tersebut terlebih dahulu.

Messi juga sukses mempertajam rekor golnya ketika bertemu tim Inggris di Liga Champions.

Dikutip dari situs Opta, Messi sejauh ini sudah mencetak total 27 gol dari 31 pertandingan melawan tim Inggris di panggung Liga Champions.

Secara keseluruhan, Lionel Messi kini tercatat sudah mengoleksi 121 gol dari total 151 penampilan di Liga Champions.

Baca juga: Klasemen Liga Champions: Tim Debutan Sheriff ke Puncak Ungguli Madrid dan Inter

Kemenangan atas Man City mengatrol posisi PSG ke puncak klasemen Grup A Liga Champions dengan raihan empat poin dari dua laga.

PSG untuk sementara unggul selisih gol atas Club Brugge di urutan kedua.

Adapun Man City asuhan Pep Guardiola harus turun ke peringkat ketiga, tertinggal satu angka dari PSG.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com