Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

HT Juventus Vs Sampdoria, Tangis Dybala Warnai Keunggulan Bianconeri

Kompas.com - 26/09/2021, 18:22 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

TURIN, KOMPAS.com - Babak pertama laga Juventus vs Sampdoria berakhir 2-1 untuk keunggulan tuan rumah. Namun, di balik keunggulan Bianconeri tersebut tersimpan kepedihan yang datang dari Paulo Dybala.

Duel Juventus vs Sampdoria merupakan laga pekan kelima kasta teratas Liga Italia, Serie A, yang dihelat di Stadion Allianz, Turin, pada Minggu (26/9/2021).

Bianconeri, julukan Juventus, berhasil unggul berkat gol Paulo Dybala pada menit ke-10 dan penalti Leonardo Bonucci (42').

Adapun gol balasan Sampdoria dicetak oleh Maya Yoshida pada menit ke-44.

Pada pertengahan babak pertama, Juventus harus kehilangan Paulo Dybala yang mengalami cedera.

Pemain asal Argentina itu tampak sangat terpukul sampai menangis ketika meninggalkan lapangan.

Sepanjang babak pertama, tampil cukup mendominasi dengan dan berhasil melepaskan total delapan tembakan ke arah gawang.

Empat dari delapan percobaan Juventus tepat sasaran dan berbuah dua gol.

Di sisi lain, Sampdoria yang mengandalkan serangan balik hanya mampu melepaskan satu tembakan tepat sasaran.

Baca juga: Link Live Streaming Juventus Vs Sampdoria, Kickoff 17.30 WIB

Jalannya babak pertama Juventus vs Sampdoria:

Dikutip dari situs Opta, ini adalah pertandingan Liga Italia ke-400 untuk pelatih Juventus, Massimiliano Allegri.

Pada laga kali ini, Allegri melakukan lima perubahan dalam starting line up dibandingkan pertandingan melawan Spezia tengah pekan lalu.

Salah satu keputusan Allegri yang menarik adalah membangku cadangkan Wojciech Szczesny dan memberi kesempatan Mattia Perin mengawal gawang Juventus.

Keputusan itu menarik karena Szczesny merupakan kiper utama Juventus yang selalu menjadi starter pada enam laga terakhir atau sejak awal musim ini.

Di lini depan, Allegri kembali menduetkan Alvaro Morata dan Paulo Dybala.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Timnas Indonesia
Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Liga Inggris
FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com