Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Saul Niguez Terima Pinangan Chelsea: "Diusir" Atletico Madrid

Kompas.com - 01/09/2021, 14:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

"Dua hari yang lalu, saya mengatakan kepada istri saya bahwa saya akan bertahan. Namun, satu-satunya hal yang mengganggu pikiran saya adalah posisi bermain di Atletico," kata Saul dikutip dari situs Marca.

"Saya sudah sering berbicara dengan Simeone tentang posisi bermain. Sebab, posisi saya tidak pernah tetap selama tiga musim terakhir," tutur Saul.

"Jika bertahan, saya sangat tidak nyaman karena harus bermain sebagai winger atau penyerang. Saya sudah mengeluhkan hal itu kepada Simeone," ujar Saul.

"Awal musim ini, saya sudah mengetahui bahwa Atletico Madrid tidak menginginkan saya lagi. Itu adalah pukulan telak meskipun saya sempat bermain awal musim ini," tutur Saul.

"Atletico Madrid menilai keputusan terbaik untuk semua pihak adalah saya harus meninggalkan klub. Atletico Madrid sudah mendapatkan pemain incarannya dan saya bisa pergi ke tim yang menginginkan saya," ucap Saul.

"Meski demikian, meninggalkan Atletico Madrid adalah keputusan terberat yang pernah saya ambil. Meninggalkan rumah dan memulai petualangan baru adalah sesuatu yang rumit," tutur Saul.

Baca juga: Resmi, AC Milan Kembali Pinjam Bakayoko dari Chelsea

Selama membela Atleltio Madrid, Saul Niguez memang pernah menempati banyak posisi mulai dari winger, bek kiri, sampai bek tengah.

Dikutip dari situs Transfermarkt, Saul Niguez tercatat 64 kali bermain sebagai fullback ataupun wingback kiri di Atletico Madrid.

Dalam keterangannya, Saul Niguez mengaku dijanjikan posisi gelandang tengah oleh pelatih Chelsea, Thomas Tuchel.

Faktor itulah yang membuat Saul Niguez memilih Chelsea sebagai pelabuhan barunya.

Termasuk Saul Niguez, Chelsea tercatat mendatangkan tiga pemain pada bursa transfer musim panas kali ini.

Sebelumnya, Chelsea sukses merekrut Marcus Bettineli (kiper) dan memulangkan Romelu Lukaku ke Stadion Stamford Bridge.

Debut Saul Niguez bersama Chelsea kemungkinan besar akan terjadi pekan depan tepatnya setelah jeda internasional.

Jika tidak ada halangan, Saul Niguez diprediksi bisa debut ketika Chelsea menghadapi Aston Villa pada laga pekan keempat Liga Inggris, Sabtu (11/9/2021).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com