Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata Pogba Usai Ronaldo Kembali ke Old Trafford: Ini Man United Terkuat!

Kompas.com - 31/08/2021, 08:00 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Paul Pogba menilai skuad Manchester United saat ini adalah yang terkuat selama dia berkarier di Old Trafford.

Hal ini tak terlepas dari perekrutan fantastis yang Man United lakukan pada bursa transfer musim panas ini.

Adapun Manchester United telah merampungkan sejumlah transfer pemain kelas bintang Eropa semodel Jadon Sancho dan Raphael Varane.

Selain itu, Setan Merah juga sepakat memulangkan Cristiano Ronaldo setelah sang pemain memutuskan hengkang dari Juventus.

Cristiano Ronaldo sudah menyelesaikan tes medis dan kini tinggal mengurus kelengkapan lain untuk merampungkan kepindahannya.

Baca juga: Tes Medis Rampung, Transfer Ronaldo ke Man United Segera Tuntas

Paul Pogba begitu semringah atas perekrutan luar biasa Man United musim panas ini.

Lebih lanjut, gelandang asal Perancis itu bahkan sampai menilai bahwa ini adalah skuad Man United terkuat selama kariernya di Old Trafford.

"Selalu ada tim Manchester United yang kuat, tetapi ini jelas yang terkuat (selama dia membela MU)," ujar Pogba dilansir dari Goal International, Senin (30/8/2021).

Melihat skuad Manchester United yang kian megah, Paul Pogba pun semakin optimistis timnya punya kans besar untuk meraih gelar juara musim ini.

"Jelas dalam DNA klub ini untuk menang trofi. Kami memiliki tim kuat yang bisa menjadi juara," kata Pogba melanjutkan.

Baca juga: MU Pastikan Cavani Batal Bela Uruguay di Kualifikasi Piala Dunia, Kenapa?

"Kami tahu betapa sulitnya itu, tetapi kami akan melakukan yang terbaik untuk mengangkat trofi musim ini."

Masa depan Paul Pogba di Man United juga menjadi perbicangan selama musim panas ini.

Sebab, kontraknya hanya menyisakan satu tahun dan belum diperpanjang sampai sekarang.

Meski demikian, pemain berusia 28 tahun itu mengaku menikmati kariernya bersama Setan Merah.

"Sejujurnya, saya sangat senang, saya menikmati diri saya sendiri. Liga Inggris kembali, saya bermain sepak bola lagi setelah liburan yang menyenangkan, jadi ini sangat bagus," ujarnya.

Baca juga: Paul Pogba Bertahan di Manchester United!

"Ada perbedaan besar dari musim lalu. Musim lalu saya terkena virus corona dan tidak ada pemanasan pada pramusim."

"Jadi, butuh waktu lama untuk kembali bugar. Musim ini saya telah berlatih, saya memiliki awal yang baik. Saya merasa jauh lebih baik dan itu membuat perbedaan besar secara fisik."

Manchester United sendiri dikabarkan tengah melakukan negosiasi perpanjangan kontrak Paul Pogba.

Adapun sang gelandang dipulangkan ke Old Trafford pada musim 2016-2017 setelah sempat berkelana ke Juventus.

Selama periode keduanya bersama Man United, Pogba telah memenangkan Community Shield, Piala Liga Inggris, dan Liga Europa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com