Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Boaz Solossa: Terima Kasih Persipura...

Kompas.com - 07/07/2021, 23:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Boaz Solossa telah resmi mendapatkan surat pelepasan dari Persipura Jayapura.

Momen itu dibagikan oleh Boaz Solossa sendiri di akun Instagram pribadinya pada Rabu (7/7/2021).

Dua hari yang lalu, Senin (5/7/2021), Persipura Jayapura membuat keputusan mengejutkan dengan melepas Boaz Solossa.

Tidak hanya Boaz Solossa, Persipura Jayapura juga melepas pemain senior lainnya, yakni Yustinus Pae.

Tim berjuluk Mutiara Hitam itu melepas Boaz Solossa dan Yustinus Pae karena keduanya dianggap melaukan tindakan indisipliner berat yang sudah tidak bisa ditoleransi lagi.

Baca juga: Kronologi Boaz Solossa dan Yustinus Pae Dicoret Persipura, Masalah Alkohol?

Setelah resmi dilepas, Boaz Solossa langsung mengambil surat dari manajemen Persipura pada Rabu (7/7/2021).

Momen haru itu diunggah Boaz Solossa di akun Instagram pribadinya.

Dalam keterangan video, Boaz Solossa menulis: "Terima Kasih Persipura".

Keterangan itu ditutup Boaz Solossa dengan emoji empat bintang dan warna ciri khas Persipura Jayapura, merah-hitam.

Emoji empat bintang itu berarti jumlah gelar juara Liga Indonesia yang pernah diraih Boaz Solossa bersama Persipura Jayapura.

Dalam video itu Boaz Solossa juga mengucapkan salam perpisahan untuk para pendukung Persipura Jayapura.

Baca juga: Boaz dan Yustinus Pae Dicoret Persipura, Jacksen Sedih dan Kecewa

"Oke, untuk seluruh masyarakat Papua, Persipura Mania, hari ini saya Boaz Solossa datang mengambil surat resmi," kata Boaz dalam video yang diunggah di akun Instagram-nya itu.

"Saya, Boaz Solossa mengambil surat dari manajemen Persipura bahwa saya dilepas secara resmi. Semoga ke depan yang terbaik," ucap Boaz menambahkan.

Boaz Solossa debut di tim utama Persipura Jayapura pada 2005.

Bersama Persipura, Boaz Solossa telah meraih total empat gelar juara Liga Indonesia pada 2005, 2009, 2011, dan 2013.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

Liga Champions
Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Timnas Indonesia
Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Liga Indonesia
Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Internasional
Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com