Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Strategi Bertahan Peserta Euro 2020 Curi Perhatian Rahmad Darmawan

Kompas.com - 01/07/2021, 18:20 WIB
Suci Rahayu,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Madura United Rahmad Darmawan kepincut dengan trend bertahan di paruh lapangan sendiri yang digunakan mayoritas tim di Euro 2020.

Cara kerja tren pertahanan ini adalah menginstruksikan pemain cepat turun dalam transisi hingga ke setengah lapangan.

Model pertahanan ini cukup sulit dieksekusi. Sebab, strategi ini berpusat pada kekompakan tim dan pergerakan dalam melakukan transisi.

Namun, Rahmad berpendapat, efektifitasnya sebanding dengan tingkat kerumitan pergerakan tim.

“Semua tim memainkan pertahanan yang dalam saat hilang bola. Sehingga, tim lawan butuh kreativitas tinggi dan variasi dalam memecahkan problem ruang untuk menyerang,” ujar pelatih asal Lampung tersebut kepada Kompas.com.

Harry Maguire merayakan gol kedua Inggris ke gawang Jerman pada pertandingan babak 16 besar Euro 2020 yang dilangsungkan di Stadion Wembley, London, pada Selasa (29/6/2021) malam WIB. (Foto: Andy Rain/POOL/AFP)AFP/ANDY RAIN Harry Maguire merayakan gol kedua Inggris ke gawang Jerman pada pertandingan babak 16 besar Euro 2020 yang dilangsungkan di Stadion Wembley, London, pada Selasa (29/6/2021) malam WIB. (Foto: Andy Rain/POOL/AFP)

Terlepas dari itu, Rahmad Darmawan juga mengaku mengikuti perkembangan tim Inggris di Euro 2020.

Selain karena memang menjagokan Negara Ratu Elizabeth II itu untuk juara, Rahmad Darmawan juga senang melihat gaya bermain Harry Kane cs.

Dia pun menyempatkan diri menyaksikan Inggris berlaga di sela-sela kesibukannya tanpa harus mengorbankan prioritas pekerjaan yakni di Madura United.

“Dari awal saya mendukung Inggris. Alasannya, Inggris sekarang sudah semakin fasih dalam permainan yang mengedepankan penguasaan bola dan bervariatif saat menyerang,” tutur mantan pelatih Tira Persikabo tersebut.

“Saya biasa menonton langsung pertandingan yang kick-off jam 23.00. Namun, biasanya saya hanya menyaksikan rekaman atau kadang highlight untuk laga yang mulai jam 02.00,” pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Apriyani Nyaris Saling Pukul dengan Fadia, Singgung Kepedulian

Cerita Apriyani Nyaris Saling Pukul dengan Fadia, Singgung Kepedulian

Badminton
Asean Cup 2024: Pandit Vietnam Nilai Sulit Jika Bertemu Timnas Indonesia

Asean Cup 2024: Pandit Vietnam Nilai Sulit Jika Bertemu Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Atalanta Juara Liga Europa, Gelar Pertama Gasperini, Ukir Sejarah di Usia 66 Tahun!

Atalanta Juara Liga Europa, Gelar Pertama Gasperini, Ukir Sejarah di Usia 66 Tahun!

Liga Lain
Jelang Final Championship Series Liga 1, Persib Disanksi Komdis

Jelang Final Championship Series Liga 1, Persib Disanksi Komdis

Liga Indonesia
Hansi Flick Jalin Komunikasi dengan Deco, Sinyal Calon Pengganti Xavi di Barcelona

Hansi Flick Jalin Komunikasi dengan Deco, Sinyal Calon Pengganti Xavi di Barcelona

Liga Spanyol
AC Milan Rilis Jersey Kandang Baru untuk Musim Depan

AC Milan Rilis Jersey Kandang Baru untuk Musim Depan

Liga Italia
Baru Gabung, Kesan Mendoza Langsung Bawa Persib ke Final Championship Series Liga 1

Baru Gabung, Kesan Mendoza Langsung Bawa Persib ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
SSB Blles Academy Bawa Gaya Brasil, Misi Khusus Luciano Leandro untuk Indonesia

SSB Blles Academy Bawa Gaya Brasil, Misi Khusus Luciano Leandro untuk Indonesia

Sports
Alasan Southgate Panggil Pemain Muda Inggris untuk Pemusatan Latihan Euro 2024

Alasan Southgate Panggil Pemain Muda Inggris untuk Pemusatan Latihan Euro 2024

Internasional
Latih Bayern, Kompany Bakal Rekrut 4 Pemain Ini

Latih Bayern, Kompany Bakal Rekrut 4 Pemain Ini

Bundesliga
Indonesia Finis Ke-5 dalam Asian Relays Championships 2024, Persiapan SEA Games 2025

Indonesia Finis Ke-5 dalam Asian Relays Championships 2024, Persiapan SEA Games 2025

Olahraga
Daftar Skuad Irak Saat Melawan Timnas Indonesia

Daftar Skuad Irak Saat Melawan Timnas Indonesia

Liga Indonesia
Putri KW Lolos ke 8 Besar Malaysia Masters 2024, Prinsip Jadi Kunci Kemenangan

Putri KW Lolos ke 8 Besar Malaysia Masters 2024, Prinsip Jadi Kunci Kemenangan

Badminton
Malaysia Masters 2024: Lolos Perempat Final, Rehan/Lisa Sempat Buru-buru dan Takut

Malaysia Masters 2024: Lolos Perempat Final, Rehan/Lisa Sempat Buru-buru dan Takut

Badminton
Final Championship Series Liga 1, 'Cocoklogi' Persib Juara 1994, 2014, Dejavu 2024?

Final Championship Series Liga 1, "Cocoklogi" Persib Juara 1994, 2014, Dejavu 2024?

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com