Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Strategi Bertahan Peserta Euro 2020 Curi Perhatian Rahmad Darmawan

KOMPAS.com - Pelatih Madura United Rahmad Darmawan kepincut dengan trend bertahan di paruh lapangan sendiri yang digunakan mayoritas tim di Euro 2020.

Cara kerja tren pertahanan ini adalah menginstruksikan pemain cepat turun dalam transisi hingga ke setengah lapangan.

Model pertahanan ini cukup sulit dieksekusi. Sebab, strategi ini berpusat pada kekompakan tim dan pergerakan dalam melakukan transisi.

Namun, Rahmad berpendapat, efektifitasnya sebanding dengan tingkat kerumitan pergerakan tim.

“Semua tim memainkan pertahanan yang dalam saat hilang bola. Sehingga, tim lawan butuh kreativitas tinggi dan variasi dalam memecahkan problem ruang untuk menyerang,” ujar pelatih asal Lampung tersebut kepada Kompas.com.

Terlepas dari itu, Rahmad Darmawan juga mengaku mengikuti perkembangan tim Inggris di Euro 2020.

Selain karena memang menjagokan Negara Ratu Elizabeth II itu untuk juara, Rahmad Darmawan juga senang melihat gaya bermain Harry Kane cs.

Dia pun menyempatkan diri menyaksikan Inggris berlaga di sela-sela kesibukannya tanpa harus mengorbankan prioritas pekerjaan yakni di Madura United.

“Dari awal saya mendukung Inggris. Alasannya, Inggris sekarang sudah semakin fasih dalam permainan yang mengedepankan penguasaan bola dan bervariatif saat menyerang,” tutur mantan pelatih Tira Persikabo tersebut.

“Saya biasa menonton langsung pertandingan yang kick-off jam 23.00. Namun, biasanya saya hanya menyaksikan rekaman atau kadang highlight untuk laga yang mulai jam 02.00,” pungkasnya.

https://bola.kompas.com/read/2021/07/01/18200028/strategi-bertahan-peserta-euro-2020-curi-perhatian-rahmad-darmawan

Terkini Lainnya

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

Liga Champions
Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke