Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Belgia Vs Portugal, 2 Skill Ronaldo yang Ingin Dimiliki Lukaku

Kompas.com - 26/06/2021, 16:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Sumber Marca

KOMPAS.com - Salah satu partai di babak 16 besar Euro 2020 menyajikan duel antara timnas Belgia dan Portugal.

Laga Belgia vs Portugal akan berlangsung di Stadion La Cartuja, Sevilla, Spanyol, Minggu (28/6/2021) atau Senin pukul 02.00 dini hari WIB.

Ini akan menjadi pertemuan dua mesin gol yang sedang bersaing di papan top skor Euro 2020, Romelu Lukaku dan Cristiano Ronaldo.

Romelu Lukaku sudah mengemas tiga gol di Euro 2020. Dia sejajar dengan Georginio Wijnaldum (Belanda), Robert Lewandowski (Polandia), Emil Forsberg (Swedia), dan Patrik Shick (Ceko).

Baca juga: Belgia Vs Portugal, 2 Cara Meredam Serangan Cristiano Ronaldo dkk

Sementara itu, Cristiano Ronaldo memimpin daftar top skor dengan torehan lima gol.

Rivalitas Lukaku dan Ronaldo di daftar top skor bukan hanya terjadi di Euro 2020, melainkan juga di Serie A musim 2020-2021.

Namun, pada akhirnya Ronaldo sukses meraih gelar top skor Serie A usai membukukan 29 gol untuk Juventus. Lukaku sendiri finis di urutan kedua dengan torehan 24 gol untuk Inter Milan.

Romelu Lukaku mengaku bertanding melawan Ronaldo membantu meningkatkan permainannya. Dia pun mengungkapkan ingin memiliki dua skill Ronaldo agar menjadi pemain yang lebih baik.

"Pada level pribadi, iya," kata Lukaku saat ditanya apakah menghadapi Ronaldo di Serie A membantunya sebagai pemain, dilansir dari Marca.

"Sebagai sebuah tim (Inter Milan), penting untuk memenangi kejuaraan. Kami telah melakukannya. Ini adalah musim yang hebat bagi kami. Kami berharap bisa melakukannya lagi tahun depan."

"Saya ingin kemampuan menggiring bola dan menendang bola Cristiano Ronaldo. Saya yakin dia menginginkan kekuatan saya," ujar Romelu Lukaku.

Meski kerap bersaing, Lukaku tetap memuji Ronaldo yang terus mengukir rekor meski sudah berusia 36 tahun.

Ronaldo baru-baru ini berhasil menyamai prestasi legenda Iran, Ali Daei, sebagai pencetak gol terbanyak di level internasional dengan torehan 109 gol.

Baca juga: Euro 2020, Pelatih Timnas Portugal Tak Takut Kesempurnaan Belgia

"Itu adalah angka yang mengesankan. Jika ada yang bisa mencapai angka itu, dia orangnya. Angkat topi untuknya karena bisa melakukannya terus-menerus. Berapa usianya, 36?" kata Lukaku.

"Juventus tersingkir di Liga Champions melawan Porto, cara dia mendapatkan kritik, saya merasa 'Wow, luar biasa'. Kemudian dia mencetak hattrick pada laga berikutnya."

"Ini memotivasi Anda ketika ada pemain di liga yang sama dengan Anda melakukan hal-hal seperti itu. Anda lalu berpikir mengapa tidak bisa mencapai level itu atau mendekatinya?"

"Dia pemain yang bisa Anda andalkan, dia pemenang. Itu mengesankan," kata Romelu Lukaku.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com