Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs UEA, Garuda Siap Habis-habisan

Kompas.com - 11/06/2021, 05:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas Indonesia akan melakoni laga terakhir babak penyisihan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Timnas Indonesia dijadwalkan berjumpa tuan rumah, Uni Emirat Arab (UEA), dalam pertandingan yang digelar malam ini, Jumat (11/6/2021) pukul 23.45 WIB.

Duel Indonesia vs UEA yang akan digelar di Stadion Zabeel, Dubai, Uni Emirat Arab, bisa disaksikan melalui link live streaming yang tersedia di akhir artikel ini.

Posisi Indonesia kini terbenam di dasar klasemen Grup G dengan baru meraih satu poin dari tujuh pertandingan.

Baca juga: Shin Tae-yong Ubah Timnas Indonesia dari Tertua Jadi Termuda

Pencapaian terbaik skuad Garuda selama kualifikasi adalah bermain imbang, sedangkan enam laga sisanya berakhir kalah.

Hasil imbang itu diraih Indonesia saat bersua Thailand di Stadion Al Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab, Kamis (3/6/2021).

Dalam pertandingan itu, Indonesia berhasil menahan imbang Thailand dengan skor 2-2.

Namun, timnas Indonesia gagal melanjutkan tren positif saat berjumpa Vietnam di stadion yang sama pada Senin (7/6/2021).

Timnas Indonesia yang mampu memaksakan skor imbang pada babak pertama justru hancur lebur pada babak kedua dan kalah 0-4.

Serangkaian hasil buruk tadi membuat Indonesia dipastikan gagal lolos ke babak selanjutnya.

Di sisi lain, Uni Emirat Arab menatap laga ini dengan modal bagus setelah menang beruntun atas Malaysia dan Thailand.

Dua kemenangan itu membuat UEA membayangi Vietnam di klasemen. UEA kini menghuni posisi kedua dengan raihan 12 poin, terpaut dua angka dari Vietnam yang memuncaki klasemen.

Selain itu, UEA juga punya rapor bagus saat bersua Indonesia. Pada pertemuan pertama di fase grup Kualifikasi Piala Dunia 2022, UEA melibas Indonesia dengan kemenangan 5-0.

Meski di atas kertas UEA diunggulkan, timnas Indonesia tak mau menyerah. Skuad arahan pelatih Shin Tae-yong itu ingin tampil habis-habisan demi mempersembahkan kemenangan.

"Walaupun kami tidak lolos dari fase grup di babak kualifikasi Piala Dunia 2022 ini, tetapi tim kami tetap memiliki potensi dari para pemain muda ini," kata asisten pelatih timnas Indonesia, Choi In-cheul, sebagaimana dilansir dari laman PSSI.

"Jadi, kami akan tetap bekerja keras, walaupun Uni Emirat Arab sebagai tuan rumah dan coach Shin Tae-yong tidak bisa duduk di bangku cadangan, tidak berarti kami akan lemah atau menyerah."

"Kami akan tetap berjuang bersama sebagai satu tim dan memaksimalkan permainan untuk laga besok (hari ini)," tutur Choi In-cheul melanjutkan.

Baca juga: Shin Tae-yong Protes Keras Lagi Usai Merasa Timnas Indonesia Dicurangi

Choi-In seul pun mengungkapkan timnas Indonesia sudah mempelejari kelemahan UEA. Dia pun menjanjikan penampilan terbaik dari anak didiknya.

"Memang kualitas penyerangan UEA sangat bagus, tetapi kami sudah menganalisis kelemahan mereka," katanya.

"Apalagi, kami sudah latihan yang berkualitas dan organisasi tim dengan pemain muda, maka dari itu kami akan menunjukan penampilan yang terbaik," ujar Choi In-cheul.

Link Live Streaming Timnas Indonesia vs UEA:

Pertandingan Indonesia vs UEA akan disiarkan secara langsung oleh stasiun televisi SCTV.

Selain itu, perjuangan Indonesia pada laga terakhir Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 juga bisa disaksikan melalui link live streaming berikut ini:

LINK 1 (SCTV)
LINK 2 (Mola TV)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com