KOMPAS.com - Masa depan Simone Inzaghi di Lazio akhirnya menuai kepastian. Pelatih asal Italia itu telah memutuskan untuk meninggalkan klub pada akhir musim ini.
Hal tersebut dapat dipastikan setelah Lazio merilis pernyataan resminya pada Kamis (27/5/2021) waktu lokal atau Jumat (28/5/2021) dini hari WIB.
Kontrak Inzaghi dengan Lazio sendiri memang akan berakhir pada 30 Juni mendatang.
Namun, Biancocelesti, julukan Lazio, sebelumnya berencana untuk menambah ikatan kerja sang pelatih.
Pergerakan tim ibu kota Italia itu pun dipercepat seusai Inzaghi dikabarkan menjadi kandidat pengganti Antonio Conte di Inter Milan.
Baca juga: Mulai Dilirik Inter, Simone Inzaghi Langsung Diamankan Lazio
Tak lama setelah kabar tersebut mencuat, Presiden Lazio Claudio Lotito langsung melakukan pertemuan dengan Inzaghi guna membahas kontrak anyarnya.
Media Italia, Il Messaggero, kemudian mengabarkan kontrak baru Inzaghi akan diumumkan pada Kamis sore waktu setempat.
Di sisi lain, pelatih berusia 45 tahun itu sempat memberikan tanda-tanda untuk melanjutkan kerja sama dengan Biancocelesti.
Akan tetapi, Lazio pada akhirnya menyatakan mereka telah kehilangan Inzaghi usai sang pelatih berubah pikiran.
"Kami menghormati perubahan pikiran pelatih, dia juga merupakan seorang pemain yang selama bertahun-tahun telah mengikatkan namanya dengan keluarga Lazio dan banyak kesuksesan Biancocelesti," tulis Lazio lewat situs resminya.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.