Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Sepak Bola Akhir Pekan, Banjir Laga Penentu di Inggris, Italia, dan Spanyol

Kompas.com - 22/05/2021, 16:30 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jadwal sepak bola akhir pekan ini menyajikan banyak laga penentu di Spanyol, Inggris, dan Italia.

Di Spanyol, Atletico Madrid dan Real Madrid akan melakoni laga hidup mati yang menentukan gelar juara.

Atletico Madrid dijadwalkan menghadapi Real Valladolid sementara Real Madrid akan melawan Villareal pada pekan terakhir Liga Spanyol, Sabtu (22/5/2021) pukul 23.00 WIB.

Atletico Madrid diuntungkan karena saat ini berada di puncak klasemen dengan koleksi 83 poin, unggul dua angka atas Real Madrid yang menguntit di bawahnya.

Dengan kondisi klasemen saat ini, Atletico Madrid dipastikan menjadi juara Liga Spanyol jika berhasil mengalahkan Real Valladolid.

Baca juga: Ingin Real Madrid Juara Liga Spanyol, Casillas Harapkan Bantuan Valladolid

Di sisi lain, Real Madrid wajib mengalahkan Villarreal dan berharap Atletico Madrid terpeleset jika ingin mempertahankan gelar juara Liga Spanyol musim ini.

Persaingan Atletico Madrid dan Real Madrid semakin menarik karena lawan keduanya juga memiliki ambisi meraih kemenangan.

Real Valladolid sangat membutuhkan kemenangan untuk memperbesar peluang lolos dari zona degradasi.

Adapun Villarreal kini sedang berjuang untuk masuk ke zona Liga Europa.

Beralih ke Liga Inggris, terdapat tiga laga yang akan menentukan nasib Chelsea, Liverpool, dan Leicester City.

Chelsea akan berhadapan dengan Aston Villa, Leicester City melawan Tottenham Hotspur, sementara Liverpool dijadwalkan menjamu Crystal Palace di Stadion Anfield.

Baca juga: Alasan Tuchel Ingin Chelsea Finis 4 Besar Sebelum Final Liga Champions

Ketiga laga itu dan keseluruhan pekan ke-38 Liga Inggris akan digelar secara bersamaan pada Minggu (23/5/2021) pukul 22.00 WIB.

Chelsea, Liverpool, serta Leicester City, saat ini membutuhkan kemenangan untuk memperbesar peluang finis di empat besar klasemen dan lolos ke Liga Champions musim depan.

Peluang Chelsea asuhan Thomas Tuchel lebih besar karena saat ini menempati peringkat ketiga klasemen dengan raihan 67 poin.

Namun, posisi Chelsea masih belum aman karena hanya unggul satu angka dari Liverpool dan Leicester City yang secara berurutan menempati peringkat keempat dan kelima.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com